CryptoHarian

Analis: Bitcoin Harus Raih Kembali Level Ini untuk Capai ATH Baru

Cryptoharian – Memasuki akhir bulan Mei, harga Bitcoin (BTC) pada hari Senin (27/5/2024) pagi berada di angka US$ 68.731. Berdasarkan data dari CoinMarketCap, angka ini merupakan penurunan sebesar 0,68 persen dalam kurun waktu selama 24 jam. Meski begitu, sentimen positif masih melingkupi Bitcoin hingga saat ini. 

Dengan pergerakan sideways ini, salah satu analis pasar kripto negara kincir angin, yakni Michael van de Poppe kembali menuliskan update prediksi harga. Dari apa yang ia lihat secara keseluruhan, Bitcoin harus meraih kembali dan menembus level US$ 70.000 untuk mencapai rekor tertinggi baru. 

Bitcoin perlu merebut kembali level US$ 70.000 dalam Lower Time Frame (LTF). Jika itu berhasil, maka saya kira kita akan melihat ATH baru,” ungkap Poppe,  seperti yang ditulis via platform X. 

Poppe mengatakan, selama tiga bulan terakhir harga Bitcoin bergerak dalam rentang tertentu tanpa naik atau turun drastis. Meskipun begitu, Bitcoin tetap stabil di kisaran level US$ 67.000, menunjukkan kekuatan yang bisa mendukung kenaikan lebih lanjut.

“LTF di angka US$ 67.000 juga bertahan. Namun hampir tiga bulan berlalu harga berkeliaran dalam rentang ini,” ujarnya. 

Sementara itu, berdasarkan analisis terbaru dari firma analitik Rekt Capital, Bitcoin sedang berada di fase konsolidasi di sekitar harga tertinggi sepanjang masa (ATH). Secara historis, fase ini biasanya diikuti oleh kenaikan harga yang sangat tajam, atau fase parabola.

Berdasarkan data grafik yang ia bagikan, Bitcoin telah berkonsolidasi di sekitar harga tertinggi sepanjang masanya (lingkaran hijau) untuk waktu yang cukup lama. 

“Bitcoin telah berkonsolidasi pada level tertinggi ini selama beberapa waktu, terutama jika melihat pergerakan historis,” kata Rekt Capital. 

Secara historis, lanjutnya, Bitcoin cenderung berkonsolidasi di sekitar harga tertinggi sebelum memasuki fase kenaikan harga yang tajam. Fase parabola ini sering kali ditandai dengan lonjakan harga yang signifikan dalam waktu singkat.

Ia juga mencatat bahwa masih ada kemungkinan Bitcoin akan berkonsolidasi lebih lama di sekitar level ini. Namun, waktu untuk fase konsolidasi ini mulai berkurang, menunjukkan bahwa pergerakan besar mungkin akan segera terjadi.

“Meskipun masih ada ruang untuk konsolidasi tambahan pada level tertinggi, waktu yang tersisa dalam fase ini perlahan habis,” pungkas Rekt Capital. 

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Muhammad Syofri

Trader Forex dan Bitcoin yang sudah bergelut di bidang trading dari tahun 2013. Sering menulis artikel tentang blockchain, forex dan cryptocurrency.