CryptoHarian

Antisipasi Bitcoin Bounce Back ke $55K, Investor Borong Bitcoin

Para investor Bitcoin sibuk menumpuk BTC karena mereka mengantisipasi bounce back aset crypto ini ke $55K dalam enam bulan ke depan. Sikap ini berdasarkan data yang dipaparkan Charlotte Principato, Direktur Morning Consult baru-baru ini.

Principato menjelaskan, “itu membuktikan kalau konsumen tidak terlalu gugup akan jatuhnya harga Bitcoin saat ini dibandingkan dengan musim panas lalu, ketika harganya anjlok.”

Pemaparan itu juga menjelaskan sekitar 21% responden di Amerika akhir-akhir ini cenderung masih membeli Bitcoin meskipun harganya jatuh di $32K. Sama halnya ketika Mei – Juli 2021 lalu, ketika harga Bitcoin turun drastis. Selama periode tersebut, Bitcoin turun harga hingga 50% dan hanya seharga $28K.

Responden yang paling bullish memegang sekitar $500 karena mengantisipasi harga Bitcoin melonjak mencapai $62K dalam enam bulan ke depan – mendekati harga ATH di $69K seperti pada bulan November 2021 lalu.

Berdasarkan laporan ini, setidaknya sebesar 70% investor Bitcoin beranggapan mereka bisa “menghasilkan uang” dari aset crypto ini. Investor Bitcoin juga cenderung lebih toleran atas risiko keuangan dibandingkan dengan investor lain.

Walaupun Bitcoin turun karena tidak bisa menembus resistensi, banyak orang yang berantisipasi bahwa Bitcoin tidak akan turun lebih dari $30.000 karena banyak investor institusi membeli BTC di harga $30.000- $40.000.

Baca Juga: Analisa Teknikal 2 Februari: Bitcoin (BTC) dan Ethereum (ETH)

Kepercayaan terhadap BTC untuk investasi dibandingkan emas sangat tinggi dikalangan millenial. Perlu diingat bahwa Microstrategy baru membeli BTC dikisaran $37k, Binance membeli dikisaran $40k dan para whales membeli dikisaran $34k.

Menurut Tim Cryptoharian, BTC harus bisa menembus $40.000 dan menjadikan support untuk BTC kembali ke tren bull.

Mau dikatakan bagaimana saja, BTC saat ini berada di tren bearish short-term.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis