CryptoHarian

Aplikasi Akuntansi Komputer Terbaik Gratis Dan Berbayar Untuk Bisnis 2024

Apakah Anda sedang mencari aplikasi akuntansi guna meringankan tugas pembukuan dan kerjaan finansial? Sekarang adalah waktu yang tepat untuk memanfaatkan aplikasi akuntansi sebagai hasil dari kemajuan teknologi. 

Berikut kami berikan daftar software dan aplikasi akuntansi terbaik (urutan acak, tidak menentukan peringkat dan performa): 

Aplikasi Akuntansi Terbaik

1. Kledo

Kledo merupakan software akuntansi online berbasis cloud yang akan memudahkan pengelolaan keuangan bisnis Anda. Kledo dilengkapi berbagai fitur seperti invoice, purchasing, laporan, aset tetap, inventori, dan juga biaya.

Di Kledo, Anda bisa membuat invoice dan mempersiapkan informasi lengkap terkait status pembayaran atas invoice tersebut, dan menciptakan laporan real time atas tagihan yang sudah jatuh tempo.

Kemudian pengguna juga dapat melakukan control cash, persediaan, penawaran dan lain-lain (semua dilakukan secara real time). Kledo merupakan pilihan unggulan untuk pelaku bisnis UMKM.

Kledo juga telah terintegrasi dengan berbagai marketplace dan e-commerce yang ada di Indonesia. Tidak hanya itu, Anda juga bisa memilih menggunakan Kledo dari PC ataupun smartphone.

Software akuntansi Kledo bisa membantu bisnis Anda dengan pengelolaan invoicing, purchasing, inventory dan menganalisis performa bisnis. Kini Anda bisa mendapatkan laporan keuangan secara real time. 

Kenyamanan dalam berbisnis juga bisa dirasakan, Anda dapat login dari mana saja PC/laptop, smartphone dan tablet. Aplikasi Kledo berbasis cloud, oleh karenanya, tidak perlu melakukan instalasi apapun dan bisa diakses dari iOS, Android, Mac, windows dan gadget apapun. 

2. Bee Accounting

Aplikasi akuntansi ini mempunyai slogan “software akuntansi no.2 di Indonesia” – mereka mempunyai keunggulan seperti akurasi dan terdapat 47 plugin sesuai bidang usaha Anda. Bee Accounting cukup fleksibel menyerupai program custom dengan kestablian software jadi. 

Saat ini Bee Accounting tersedia dalam dua versi, cloud dan desktop. Anda bisa memilih salah satu yang paling sesuai untuk kebutuhan bisnis masing-masing. 

3. SAP

Aplikasi akuntasi dari Jerman ini sudah digunakan oleh ratusan ribu pengguna di seluruh dunia, termasuk Indonesia. SAP memberikan software akuntansi berbasis cloud kepada bisnis dan perusahaan besar di Tanah air untuk mengelola finansial.

Fitur utama mereka adalah SAP S/4 HANA Finance yaitu fitur pembuatan laporan real time, kemudian ada juga manajemen utang piutang, financial planner, kredit, budget management dan lainnya. 

SAP menawarkan fitur untuk integrasi dengan software human resource seperti SAPSuccess factors. Saat ini, aplikasi yang satu ini sangat tepat bagi korporasi dan bisnis raksasa dan kurang sesuai untuk usaha menengah dan menengah kebawah. 

4. Jurnal 

Jurnal juga merupakan aplikasi akuntansi berbasis cloud, software Jurnal ini sangat sesuai untuk bisnis skala kecil, menengah dan UMKM. Penggunanya tidak harus membayar biaya instalasi awal dan software ini dapat diakses dari mana saja karena berbasis website.

Fitur unggulan mereka adalah seperti pencatatan keuangan, pembuatan faktur, pencatatan biaya, pengeluaran, pemasukan, manajemen aset, persediaan dan sebagainya. Nilai jual lain dari Jurnal adalah dapat diakses dari mana saja dan tagihan bulanan mereka juga masih terjangkau.

Siapapun bisa mencoba trial gratis disini selama 2 minggu pertama. Jurnal jugaa terintegrasi dengan perbankan seperi BNI, BRI, BCA dan bank pilihan lainnya. 

5. Zahir

Zahir accounting banyak digunakan oleh akuntan lokal. Software ini mengumpulkan banyak penghargaan di Indonesia. Fitur yang ditawarkan juga sangat banyak dari pembelian, rekap penjualan, persediaan barang, pelaporan keuangan dan lain-lain.

Zahir juga memberikan fitur menarik seperti pengurusan persediaan, chart of account, reminder, analisis bisnis, jurnal otomatis, e-faktur pajak, rekonsiliasi bank dan support windows OS. 

6. Accurate

Software akuntansi yang satu ini banyak digunakan di Tanah Air karena mereka mempunyai interface yang user friendly dan akurasinya sangat tinggi. Fitur yang diberikan antara lain adalah penjualan, pembelian, buku besar, kas, inventori, aktiva tetap dan lain-lain.

7. QuickBooks Online

Dirilis pada tahun 1996 oleh korporasi Intuit Inc., Quickbooks ini mempunyai beberapa produk dari; Quicken, QuickBase, TurboTax dan masih banyak lainnya. 

Dengan aplikasi akuntansi ini, Anda bisa membuat laporan keuangan seperti laporan penjualan, pembelian, hutang piutang, inventori dan laba rugi neraca. Keunggulan dari Quickbooks adalah, transaksi pendapatan bisa dikelompokkan sesuai proyek dan lokasi. 

Oleh karena itu, Anda dapat membuat laporan laba rugi sesuai kategori maupun lokasi yang bisa Anda kerjakan dari computer, tablet maupun smartphone yang terhubung dengan internet. 

Quickbooks menggunakan teknologi data enkripsi yang cukup aman karena juga digunakan oleh sektor perbankan. Anda juga dapat melakukan backup data finansial yang akan tersimpan dengan otomatis. 

8. Omega

Aplikasi akuntansi omega menawarkan modul standard yang cukup lengkap. Sangat tepat dipakai oleh pengusaha kecil dan menengah keatas. Omega ini berbasis cloud computing 1.0 yang merupakan generasi terbaru dari cloud computing personal/privat. 

Dengan layanan cloud computing dari Omegasoft, aplikasi ini mampu menghubungkan database setiap cabang usaha yang Anda miliki diberbagai wilayah hanya dengan modal koneksi internet. Layanan mereka dibandrol dengan rate senilai Rp 1,6 jutaan (per tahun). 

9. Sleekr

Sleekr merupakan aplikasi akuntansi online premium. Sleekr dapat mengakses, mengelola, serta kolaborasi data usaha berbasis online. Ini sangat cocok untuk UKM, pengguna bisa membuat invoice tagihan, return dan pembayaran.

Sleekr menyediakan layanan transaksi dengan mata uang berbeda yang akan dikonversikan secara otomatis ke mara uang yang Anda gunakan. 

10. SQL Ledger

Ini adalah aplikasi akuntansi bebas biaya dengan sistem entri ganda. SQL Ledger sangat tepat bagi usaha yang membutuhkan control inventori, cek printing, multi user, multi location, poin of sales, packing list, serta purchase orders. 

Sistem mereka berbasis ERP (web), dan mudah diakses dari jauh – cocok dengan OS (windows, linux dan mac). Meskipun mereka menyediakan versi gratis, SQL Ledger mempunyai versi berbayarnya juga. 

Jika Anda menginginkan fasilitas barcode, label printing, invoice consolidation dan fitur premium lainnya, Anda dapat melakukan upgrade ke versi berbayar. 

11. GNU CASH

GNU cash merupakan pilihan tepat bagi usaha kecil menengah dan UMKM. Aplikasi ini menawarkan fitur yang berlimpah dari receivables, account invoicing, account payables, akun investasi, depresiasi nilai, tax table, akun kredit dan pinjaman.

Jika fitur yang Anda inginkan belum ada, bisa melakukan penambahan manual variable. Dengan aplikasi ini, Anda bisa melacak pendapatan, rekening bank, beban dan saham. Fitur double entry accounting mereka bisa mendeteksi kesalahan dan menemukan sumbernya.

Software GNU Cash dibangun dengan prinsip akuntansi professional agar neraca tetap seimbang dan laporan keuangan yang dihasilkan akurat. 

12. Turbo Cash

Turbo Cash menawarkan fitur yang sangat lengkap seperti quotes, barcodes, trial balance, batch operations, VAT accounting, multi-user dan access controls, point of sale, invoicing, reporting and analysis, inventoru dan stock pricing.

Turbo Cash bersaing keetat dengan software premium Quickbookpro dan akuntansi Saga. Software mereka mempunyai interface yang mudah digunakan. Software ini sudah banyak digunakan oleh UKM karena sangat user friendly. 

13. Keysoft ERP

Divisi usaha Anda yang bisa menggunakan Keysoft ERP adalah marketing, akunting, finance, purchasing, Gudang, produksi, logistic dan lain-lainnya. Software ini memberikan efisiensi, pengendalian, pelacakan dan Analisa bisnis. 

Keunggulan dari mereka adalah kemampuan integrasi pada bagian marketing, produksi, logistic, finansial dan akuntansi dalam sistem mereka. Dengan harga mulai dari 9 jutaan, Anda bisa menggunakan fasilitas mereka. 

Fitur utama mereka adalah dashboard, master, inventoru, purchase, cash and bank, sales, accounting, fixed asset dan production. Sub fitur mereka termasuk financial report, pop up reminder, purchase import dan payroll.  

14. Hashmicro

Software dari hashmicro sangat sederhana namun fungsinya sangat lengkap. Hashmicro bergerak dalam bidang teknologi ERP – mereka menawarkan fitur akuntansi super lengkap untuk membantu kinerja akuntan.

Kelebihan mereka antara lain adalah fitur akuntasi yang lengkap dari pengelolaan stok Gudang hingga perpajakan, mendukung multi-currency dan tampilan yang user friendly. 

Jenis-Jenis Aplikasi Akuntansi 

Ketikan hendak menentukan program apa yang harus digunakan, pastikan fitur tawaran korporasi terkait sesuai dengan kebutuhan Anda. Pada umumnya, terdapat tiga jenis program akuntansi. Berikut adalah penjelasan lebih lanjutnya: 

1. Program Akuntansi Database Terintegrasi

Software tipe ini lebih sering digunakan oleh perusahaan berukuran global yang mempunyai nilai tinggi hingga jutaan dollar. Disini, data-data cenderung terjamin keamanannya karena korporasi besar memerlukan database yang luas guna menginstal program demikian.

Software sejenis ERP Oracle, adalah salah satu jenis software dalam kategori ini. Perusahaan nanti perlu merekrut konsultan maupun ahli sistem untuk melakukan instalasi dan mendapatkan software ini beroperasi di perusahaan Anda.

Program yang disediakan dari software serupa mampu menangani pengelolaan finansial yang cukup kompleks dengan jaringan besar dan fitur akuntansi yang rumit. 

  • Pengguna: Korporasi besar, Bank, perusahaan multinasional
  • Keunggulan: keamanan, fleksibilitas, kemampuan mengelola tugas akuntansi yang sulit
  • Kekurangan: biaya maintance tinggi dan mahal

2. Program Akuntansi Desktop

Jika Anda mempunyai koneksi internet yang terbatas dan tidak terlalu lancar, software akuntansi dalam bentuk CD atau DVD merupakan pilihan tepat yang bisa dengan mudah Anda install di desktop dan laptop. 

  • Pengguna: Usaha startup, bisnis kecil dan menengah (UKM)
  • Keunggulan: instalasi mudah, banyak akuntan yang bisa menggunakannya dengan piawai dan tidak ribet
  • Kekurangan: susah digunakan pada banyak lokasi, keterbatasan PC yang dapat mengoperasikan program serupa karena pembatasan dari pabrikan, data hanya tersedia di computer atau laptop Anda dan tidak bisa diakses dan dibagikan secara online

3. Program Cloud Accounting

Software ini tersedia secara online dan data bisa diakses dari internet dan cloud. Contoh dari software demikian (jenis cloud) adalah Accurate Online. 

  • Pengguna: Bisnis startup, UKM dan bisnis menengah
  • Keunggulan: data tersedia dan bisa diakses secara online dan harga lebih murah
  • Kekurangan: fungsionalitasnya sedikit menyulitkan karena membutuhkan sosialisasi dan perlu koneksi internet untuk bisa mengoperasikannya 

Tips Memilih Software Akuntansi

Saat ini, banyak sekali software akuntasi yang bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan masing-masing perusahaan. Mereka menawarkan fitur-fitur dan modul yang cukup menarik. 

Pada umumnya, aplikasi akuntansi memberikan fitur transaksi keuangan maupun laporan lengkap, contoh-contoh fitur yang bisa kita temukan pada banyak aplikasi akuntansi adalah sebagai berikut:

  • Mengelola keuangan, inventori, invoicing, perpajakan, laporan serta pembukuan
  • Konsultasi gratis dan user
  • Bisa langsung dipakai dan mudah digunakan bagi semua tingkatan usaha
  • Sesuai untuk UKM
  • Mendukung remote desktop
  • Berbasis cloud atau web dan dilangkapi teknologi moderen
  • Anda bisa mengecek transaksi dari mana saja
  • Custom made dan modifikasi
  • Beberapa memberikan masa percobaan gratis dan demo (trial)
  • Dapat mengoperasikan sistem android 

Meskipun demikian, semua fitur diatas yang ada pada kebanyakan aplikasi tidak lantas menjadikan mereka sebagai software akuntansi yang unggul. Fitur tambahan sering membuat pengguna menjadi bingung dan meninggalkan fungsi itu. 

Oleh karenanya, carilah aplikasi yang memberikan fitur paling bermanfaat untuk Anda pakai sehari-hari. memilih software yang tepat memang tidak mudah. Lakukan riset dengan matang sebelum membeli atau menggunakan aplikasi yang tidak bermanfaat.

Ada beberapa hal yang harus diingat saat memilih software akuntansi, diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Tipe Perusahaan

Ini mengenai jenis bisnis Anda. Apakah ia bergerak dalam bidang jasa, perdagangan, manufaktur atau gabungan dari beberapa jenis.

  • Existing Software

Ini berarti mencari tahu aplikasi apa yang sudah Anda gunakan saat ini. Apakah Anda akan terus menggunakan aplikasi tersebut atau diintegrasikan dengan software yang baru? Atau malah mengganti total dengan software akuntansi baru?

  • Kemampuan Pekerja

Mengukur skill dan pengetahuan dari tim keuangan Anda seperti para akuntan, auditor dan lain-lainnya. Jika Anda mempunyai gambaran mengenai kemampuan mereka, daftar modul serta fitur yang nanti diperlukan lebih mudah Anda ketahui. 

  • Integrasi

Pikirkan apakah Anda benar-benar memerlukan bantuan dari sebuah aplikasi akuntansi? Jika pekerjaan memang sudah terlalu banyak dan terabaikan, mungkin ini adalah saat yang tepat untuk menggunakan software bantuan. Namun jika tidak, kami rasa aplikasi akuntansi yang bisa di-upgrade sesuai kebutuhan dan perkembangan bisnis sudah cukup baik. 

  • Supporting Component

Cari tahu apakah komponen yang sudah ada saat ini pada software maupun hardware (contoh: network tools, server dan sistem operasi) masih bisa dipakai. Atau memang harus dengan spesifikasi sesuai aplikasi akuntansi yang baru.

  • Alasan lain-lain

Rundingkan dengan tim, partner dan rekan kerja apakah program ini dibutuhkan atau tidak terlalu siknifikan. Jika software mampu memberi kemudahan dalam transaksi antar sistem, maka pencarian aplikasi akuntansi memang diperlukan. 

Jika ingin mencari tips lain tentang memilih aplikasi akuntansi untuk perusahaan Anda, baca panduan lengkapnya disini.

Mengapa Harus Menggunakan Aplikasi Akuntansi?

Bagi pelaku bisnis, akuntan dan UMKM pasti sudah sangat sibuk berurusan dengan masalah produksi, sumberdaya manusia, modal dan arus kas. Banyak hal yang harus dikerjakan dan Anda tetap harus memikirkan financial management.

Software akuntansi lahir untuk membantu pengusaha dan karyawan melakukan pekerjaan yang berkaitan dengan akuntansi dan keuangan. Dari sudut pemilik usaha, aplikasi bisa memudahkan mereka memantau kinerja korporasinya serta mengelola keuangan dengan rapi.

Untuk karyawan, aplikasi akan membantu pekerjaan harian mereka dengan lebih cepat dan efisien seperti mengelola strategi keuangan hingga Menyusun pembukuan. 

Laporan keuangan adalah penting, ia yang menentukan arus kas sebuah usaha mulai dari perhitungan modal hingga keuntungan bulanan. Karena permintaan akan aplikasi akuntansi terus meningkat, belakangan banyak aplikasi sejenis bermunculan guna memenuhi kebutuhan masyarakat.

Jenis-jenis aplikasinya sangat bervariasi, dari yang gratis hingga berbayar, ada juga yang berbasis offline dan cloud (online). 

Sebagai seorang akuntan, kita semua tahu kegiatan pembukan dapat dilakukan secara manual, atau dengan bantuan aplikasi akuntansi. Aplikasi akuntansi dilengkapi dengan fitur yang bermanfaat untuk meringankan beban pengusaha dan karyawan akuntan.

Manfaat yang diberikan dari perangkat lunak akuntansi sangat banyak, ia bisa dengan otomatis menhitung entri jurnal untuk neraca dan laporan laba rugi. Kemudian Anda juga dapat melakukan transfer data akuntan kepada auditor. 

Software serupa mempunyai fitur yang berfungsi untuk menganalisis keuangan usaha dan memberikan saran tentang kinerja finansial dari bisnis. 

Tidak perlu pusing lagi dengan entri jurnal, draft, faktur dan laporan keuangan karena program akuntansi bisa dengan otomatis mencetak dalam bentuk professional yang bisa digunakan akuntan dan dibaca auditor. 

Komentar

Setiap aplikasi akuntansi mempunyai kelebihan dan kekurangan mereka masing-masing. Pastikan Anda mencari dan berdiskusi dengan rekan kerja apakah sebuah aplikasi akuntansi diperlukan atau tidak. 

Semoga dapat bermanfaat dan salam sukses dari kami. 

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Fenni

An aspiring Marketer and Merchandiser. Penulis giat tentang bisnis, finansial dan teknologi. Penyelam industri Cryptocurrency yang netral.