CryptoHarian

Bagaimana Bitcoin Untuk Masa Depan?

Seperti yang kita tahu saat ini, Bitcoin (BTC) sedang berada dalam upaya pemulihan dari penurunan berdarah lainnya yang telah menggerus nilainya hingga lebih dari 50% dari level tertinggi sepanjang masanya (ATH).

Bagi sebagian investor, pasar Bearish ini telah menciptakan ketakutan tertentu yang merambah ke crypto lainnya, sehingga banyak sekali menelan kerugian dan membuat beberapa orang kapok bahkan depresi dalam berinvestasi di aset digital ini.

Namun, pendiri dari Global Macro Investor dan Real Vision Group, Raoul Pal, telah mencerminkan sejauh mana pasar cryptocurrency telah tumbuh dalam sebuah cuitan diakun Twitter-nya.

Pal mengatakan:

“Inilah yang pertama kali saya lihat di crypto pada tahun 2012. Sistem keuangan baru yang anti-rapuh yang tidak rusak pada saat stres, di mana kepemilikan aset jelas dan kerugian tidak disepakati bersama untuk pembayar pajak. Ini adalah dua minggu besar untuk crypto dan untuk sistem keuangan masa depan.”

CEO Microstrategy, Michael Saylor, percaya bahwa Bitcoin akan tumbuh lebih cepat.

Tujuan dibalik penciptaan mata uang crypto seperti Bitcoin adalah untuk meluncurkan pesaing teratas melawan mata uang terkemuka seperti USD.

Dan bagi Pal dan rekan-rekannya, saat ini pasar justru mungkin tengah memiliki posisi yang baik untuk pengambilalihan global dan menjadi sebuah hal yang positif!

Namun, banyak orang dan pemain crypto menggunakan Bitcoin sebagai emas 2.0, bukan untuk transaksi mata uang sebagaimana layaknya uang fiat. Bagaimanapun, Bitcoin masih tetap menjadi aset yang bagus untuk disimpan.

Dalam dua minggu terakhir, Bitcoin dan pasar crypto agregat jatuh lebih dari 50%. Bitcoin kehilangan posisinya sebagai aset triliun dolar dan hampir semua altcoin kembali ke harga di bulan Februari.

Berkaca pada aksi harga beberapa tahun lalu, penurunan semacam ini adalah suatu hal yang biasa terjadi, dimana ini akan membawa kesehatan bagi sistem crypto dan juga biasanya akan mengangkat harga berkali-kali lebih tinggi pasca penurunan dalam yang akan kita lihat mungkin dalam beberapa bulan kedepan. Kita tunggu saja!

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis