CryptoHarian

Bulls Bitcoin Menyerap Tekanan Jual Besar, Pergerakan ke Level Lebih Rendah Masih Mungkin Terjadi

Penurunan Bitcoin baru-baru ini dari Rp 110 juta ke Rp 108 juta membuat orang khawatir. Level support yang kuat di Rp 110 juta telah ditembus oleh bear, yang memungkinkan harga kembali turun ke level support kedua di Rp 107 juta.

Seorang analis mencatat bahwa pembeli crypto telah mampu menyerap sebagian besar tekanan jual ini. Ini adalah tanda bahwa kegagalan turun ke level support kedua bisa membuat harga rebound.

Terlepas dari kemungkinan ini, pedagang masih percaya bahwa degradasi teknikal yang dihasilkan dari Retrace baru-baru ini akan cukup untuk mengkatalisasi momentum penurunan lebih lanjut di masa mendatang, berpotensi membawa BTC ke wilayah $ 5.000 (Rp 78 juta).

Pada saat pers, harga Bitcoin berada di Rp 107.527.000, menurut CoinGecko.

Crypto utama ini telah mampu bertahan di atas Support ini, namun, masih tidak ada tanda-tanda adanya pergantian trend. Sangat mungkin bahwa perdagangan sideways akan terjadi sebelum momen Halving therjadi.

Dalam waktu dekat, tampaknya $ 6.900 (Rp 108 juta) adalah level yang harus dikuasai dengan kuat oleh Bulls jika mereka ingin mengkatalisasi Rebound.

Cantering Clark yang mencatat bahwa penyerapan kuat order jual bisa cukup untuk mendorong crypto.

“Walaupun ini terlihat lemah, aku tidak peduli untuk menjadi agresif di sini. ‘Weak’ hanya berjarak $ 70 dari menempatkan banyak pedagang di sisi yang salah. Banyak penyerapan pada saat ini. Upaya pulih kembali hanya membutuhkan langkah sedikit di atas 6.900.”

Grafik di atas menjelaskan penyerapan yang sedang berlangsung dari pesanan jual yang datang sebagai Bulls bertahan terhadap penurunan di bawah $ 6.800.

Jika Bitcoin benar-benar kehilangan tekanan beli saat ini dan menurun di bawah Support-nya, maka ada peluang kuat aksi jual berikutnya bisa sangat intens.

Baca Juga: Harga Minyak Mentah Negatif, Bagaimana Dengan Bitcoin?

Baca Juga: Cara Membeli Bitcoin Di Indonesia Dan Luar Negeri

Baca Juga: 9 Broker Forex Terbaik Untuk Trader Pemula Indonesia

Salah satu pedagang pseudonim di Twitter baru-baru ini menawarkan grafik yang menunjukkan bahwa BTC mungkin berada di puncak penurunan hingga ke level $ 5.600 di hari-hari mendatang.

Perlu dicatat bahwa grafik diatas tidak berlaku jika BTC bisa menembus $7.200 (Rp 113 juta-an).

Level ini sangat penting karena sebelumnya ini adalah level support yang kuat dan sekarang beralih menjadi level resistance.

Masih tidak ada fundamental dan teknikal analis yang menunjukkan bahwa BTC bisa menembus resistance ini untuk jangka pendek.

Dengan adanya penurunan ekonomi global saat ini, sangat susah untuk harga Bitcoin menjadi naik tanpa ada dorongan dari fundamental atau perdagangan.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis

Add comment