CryptoHarian

Donald Trump Suntik Dana US$ 4,7 Juta ke Chainlink, Akankah Harganya Naik?

Cryptoharian – Token Chainlink (LINK) sedang ramai diperbincangkan, pasca Presiden Amerika Serikat Donald Trump, dikabarkan mengeinvestasikan US$ 4,7 juta dalam aset digital ini. Melansir dari coinpedia.com, investasi besar ini menarik perhatian banyak investor besar dan kecil, sehingga menyebabkan akumulasi besar LINK.

Pada 21 Januari 2024, seorang analis kripto mengungkapkan di media sosial X, bahwa investor besar telah membeli sekitar 770.000 LINK senilai US$ 19,48 juta dalam 24 jam terakhir. Namun, meskipun jumlah besar ini telah dibeli, harga LINK tetap stabil.

Saat ini, harga LINK berada di sekitar US$ 25,70, turun 2,50 persen dalam sehari terakhir. Volume perdagangan juga turun 44 persen, menunjukkan aktivitas perdagangan yang lebih rendah.

Analis berpendapat bahwa penurunan ini bisa disebabkan oleh aksi ambil untung menjelang pelantikan Trump.

Meskipun harga saat ini masih bergerak di kisaran yang sempit, para analis teknikal melihat tanda-tanda positif. LINK telah mengonfirmasi pola ‘Cup and Handle‘, yang mengisyaratkan potensi kenaikan besar di grafik mingguan. Namun, harga saat ini masih bergerak dalam kisaran terbatas karena faktor pasar.

Baca Juga: Justin Sun Suntik Dana US$ 45 Juta ke Proyek Kripto yang Didukung Trump

Jika LINK berhasil menembus level resisten US$ 26.40 dan bertahan di atasnya, analis memperkirakan kenaikan 50 persen, yang bisa membawa harga ke level US$ 38,50 dalam waktu dekat. Selain itu, indikator Relative Strength Index (RSI) berada di level 52.

Meskipun prospek teknis terlihat positif, sentimen di kalangan pedagang masih cenderung pesimis. Data dari Coinglass menunjukkan bahwa rasio long/short saat ini adalah 0.92, artinya lebih banyak pedagang yang mengambil posisi short dibanding long. Dalam 24 jam terakhir, sekitar 51,35 persen trader bertaruh pada penurunan harga, sementara 48,65 persen mengharapkan kenaikan.

Meski demikian, investor jangka panjang tampaknya memanfaatkan harga saat ini untuk terus mengakumulasi LINK, berbeda dengan para trader yang lebih fokus pada perdagangan short.

Sementara itu berdasarkan data dari Coingecko pada hari Rabu (22/1/2025) pagi, harga LINK berada pada level US$ 26,54. Angka ini mencerminkan kenaikan sebesar 8,4 persen dalam jangka waktu 24 jam.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.