CryptoHarian

Ethereum Melanjutkan Momentum Beruangnya, Analisa Ethereum 11 Oktober

Ethereum melanjutkan momentum bearish yang cukup kuat pada hari ini 11 October 2018. Pergerakan Ethereum memang menunjukkan penurunan terus menerus di Daily Timeframe. Dari segi teknikal analisa Ethereum memiliki kemungkinan yang cukup besar untuk turun terus menyentuh  harga terendah bulan September di harga $ 167. Ini dikarenakan tidak ada momentum bullish yang menunjukkan adanya kemungkinan kebangkitan harga untuk Ethereum dalam jangka waktu yang dekat ini.

Daily Timeframe

Dari gambar di atas, Ethereum pada tanggal 12 September 2018 menyentuh harga terendahnya pada bulan itu di harga $ 167 dan setelah itu harga kembali menyentuh area resistansi di level $ 254. Sejak menyentuh level tersebut Ethereum memulai kembali momentum bearishnya yang memungkinkan untuk mencoba menembus harga $ 169. Apabila Ethereum gagal menembus dan menutup harga di bawah level tersebut, maka harga akan mengalami konsolidasi untuk sementara waktu.

Ethereum membutuhkan harga menembus level $ 300 dan bertahan di atas level tersebut untuk bisa memperlihatkan adanya potensi uptrend. Selama harga Ethereum di bawah $ 300, Ethereum masih dalam zona beruang.

Point Yang Harus Di Mengerti:

  • Daily Trend – Bearish
  • Resistance Level – $ 254 (garis kuning)
  • Support Level – $ 169 (garis merah)
  • Level yang harus di tembus untuk uptrend – $ 300 (garis ungu)
Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Add comment