CryptoHarian

Harga Bitcoin Turun Rp 7 Juta, Bagaimana Kondisi Pasar?

Anda mungkin pernah mendengar tentang gelembung Bitcoin ( Bitcoin Bubble), harga Bitcoin pada awal tahun berada di Rp 45 juta-an dan terus bertahan sampai beberapa bulan.

Pada bulan Oktober, harga Bitcoin melonjak menjadi Rp 140 juta-an karena didorong oleh berita tentang Facebook cryptocurrency- Libra.

Namun, harga tidak bisa berkonsolidasi di harga tersebut dan turun ke Rp 130 juta-an dan akhirnya ke Rp 102 juta.

Pada saat pers, harga Bitcoin turun 8 juta dari Rp 102 juta ke Rp 95 juta, turun 6.9 persen dalam 7 hari terakhir.

Jika sejarah terulang, harga Bitcoin mungkin akan berakhir di Rp 68 juta- Rp 80 juta dan akan mulai akan naik.

Crypto Birb, pedagang dan analis dengan 61 ribu followers di Twitter, membuat salah satu prediksi, jika Bitcoin menutup di bawah $7.300 pada minggu ini ( hari minggu di Amerika), harga akan menetap di bawah 100 mingguan moving average (MA).

Baca Juga: 20 Peluang Usaha Rumahan Modal Kecil Dan Tips Untuk Memulai 2019

Baca Juga: Cara Menjadi Dropshipper Sukses Untuk Pemula Dengan Modal Kecil

Baca Juga: Cara Daftar dan Aktivasi Mobile Banking BCA Dengan Cepat

Namun, jika harga Bitcoin ditutup dibawah ini, harga BTC akan menjadi di $5.800-$6.200 (Rp 81 juta- 87 juta).

Penurunan tersebut sudah diprediksi oleh banyak orang dan media sosial.

Josh Rager, seorang pedangang dan analis crypto di Twitter, mengatakan jika dilihat dari aksi harga minggu ini, dia akan menargetkan harga $6.300 (Rp 88 juta) dan cenderung ke harga lebih rendah karena BTC tidak bisa mempertahankan di $7.300 (Rp 102 juta).

Crypto Michael mentweet bahwa pasar sedang berada di zona ketakutan dan keserakahan. Ketika berakhir, harga akan naik.

Pasar cryptocurrency mengalami penurunan yang drastis, semua altcoin utama seperti Ethereum, XRP dan Litecoin turun 7%-9% pada saat ini.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis

Add comment