CryptoHarian

Harga Stellar (XLM) Jatuh, Bagaiman Dengan Altcoin Lain?

Stellar jatuh di bawah level $ 0,09991 pada awal market hari ini, dimana Stellar (XLM) diperdagangkan pada 0,09991 disekitaran jam 5 pagi tadi.

Investing.com Index, turun sebesar 2,99% pada saat itu, yang merupakan persentase penurunan nilai daily terbesar sejak 2 hari yang lalu.

Jatuhnya harga XLM ini membuat kapitalisasi pasar Stellar menjadi $ 1.89091 miliar, atau senilai 1,11% dari total kapitalisasi pasar cryptocurrency. Pada puncaknya, batas pasar Stellar adalah $ 12,12000 miliar.

XLM telah diperdagangkan dalam kisaran $ 0,09723 hingga $ 0,10285 dalam 24 jam terakhir.

Selama sepekan lalu, XLM telah cenderung mengalami penurunan nilai, dimana token pesaing Ripple (XRP) ini telah tertekan hingga 14,41%. Volume Stellar yang diperdagangkan dalam 24 jam terakhir hingga beberapa waktu lalu adalah $ 270,91892 juta atau 0,47% dari total volume semua pasar cryptocurrency. XLM telah diperdagangkan dalam kisaran $ 0,0972 hingga $ 0,1166 dalam 7 hari terakhir.

Pada harga saat ini, harga XLM masih terpaut 89,14% dari level harga tertinggi sepanjang masanya, dari $ 0,92 yang dibentuk pada 3 Januari 2018 lalu, sebelum dimulainya pasar Bearish jangka panjang yang menyengsarakan banyak investor!

Jika kita melihat perkembangan dari jaringan blockchain Stellar yang mulai merambah jasa pengiriman uang lintas batas layaknya Ripple, kita bisa melihat kalau perusahaan dibalik token XLM ini masih memiliki prospek yang cerah untuk mendapatkan adopsi jasa dari banyak perusahaan besar.

Baca Juga: Cara Membuat Blog Yang Menghasilkan Uang 2019

Baca Juga: 6 Cara Mendapatkan Uang Dari Youtube Untuk Pemula 2019

Sebelumnya, Stellar juga dikabarkan akan menerbitkan 26 Stablecoin baru dalam jaringan blockchain-nya, sehingga di mata para analis fundamental, token XLM masih akan kembali menguat karena penurunan dalam beberapa waktu lalu ini hanyalah sebuah indikasi pergerakan koreksi saja.

Jika kita melihat crypto utama lainnya, Bitcoin (BTC) dikisaran waktu yang sama telah bergerak disekitaran level harga $ 5.311,0 pada Indeks Investing.com, atau telah turun 1,44% pada saat itu.

Pemegang posisi puncak dari Altcoin berdasarkan kapitalisasi pasar, Ethereum (ETH), dikisaran waktu yang sama telah diperdagangkan disekitar level harga $ 158,63 di Investing.com Index, atau telah tertekan jatuh sebesar 1,77% pada saat itu.

Kapitalisasi pasar BTC terakhir adalah $ 92,92523 miliar atau 54,55% dari total kapitalisasi pasar cryptocurrency, sementara kapitalisasi pasar ETH mencapai $ 16,53917 miliar, atau 9,71% dari total nilai pasar cryptocurrency.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis

Add comment