Cryptoharian – Koin meme seakan tidak ada berhentinya untuk menarik minat setiap pemain di pasar kripto. Di pasar sendiri, telah banyak koin meme bertebaran dengan jumlah penggemar yang tidak main-main.
Beberapa dari investor kripto pun mengaku membeli koin meme tersebut atas nama hobi, meskipun mereka tahu bahwa aset tersebut volatillitasnya luar biasa dan cenderung musiman.
Kali ini, telah muncul lagi satu koin meme yang menarik perhatian warga masyarakat aset digital. Melansir dari theblock.co, CEO platform analitik blockchain Nansen bernama Alex Svanevik, baru saja meluncurkan koin meme baru. Koin meme baru yang berbasis Solana ini diberi nama “IQ”. Secara mengejutkan, dalam waktu 24 jam nilai pasar koin ini mencapai US$ 5 juta.
Berdasarkan informasi dari platform data kripto DEXScreener, harga IQ berada di US$ 0,0061 dan 0,00003370 SOL pada pukul 11:22 pagi ET (15:22 UTC) pada tanggal 31 Juli, meningkat sebesar 7.000 persen dalam sehari terakhir.
Svanevik mengumumkan peluncuran ini di media sosial X. Ia juga menjelaskan bahwa beberapa teknologi dan kemajuan di bangun oleh seorang teman. Akan tetapi, ia juga memperingatkan pada investor agar jangan ‘ikut-ikutan’ beli. Hal ini, lantaran dalam dunia kripto, ‘ikut-ikutan’ artinya membeli aset digital dengan cepat tanpa melakukan riset terlebih dulu.
“Bagi investor, tolong jangan ikut-ikutan membeli ini,” ungkap Svanevik.
Baca Juga: 5 Koin Meme Solana Ini Tunjukkan Performa Luar Biasa dalam Sebulan Terakhir
Mengenal Sedikit Apa Itu Koin Meme IQ
Koin Meme IQ diluncurkan menggunakan platform MakeNowMeme, yang memungkinkan pengguna membuat koin meme baru hanya dengan postingan di X. Pengguna cukup memposting tweet dengan format tertentu, dan mereka bisa menciptakan token baru.
Mirip dengan Pump.fun, setelah cukup banyak orang membeli token baru ini, likuiditas token tersebut dipublikasikan di bursa terdesentralisasi Raydium, lalu likuiditas itu akan dibakar, yang artinya mengurangi jumlah token yang ada dan bisa meningkatkan nilainya.
Dengan adanya platform seperti MakeNowMeme, siapa saja bisa ikut serta dalam dunia koin meme dengan cara yang lebih mudah, meski tetap ada risiko yang harus diperhatikan. Peluncuran IQ ini adalah contoh bagaimana dunia perdagangan cryptocurrency bisa penuh dengan kejutan dan potensi spekulasi.
Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.