Cryptoharian – Seorang analis dengan jam terbang tinggi di dunia kripto bernama Michael van de Poppe, telah memberikan pandangan terbarunya yang disampaikan di media sosial X pada Kamis (9/1/2025).
Dalam unggahannya tersebut, Poppe membantah membantah bahwasanya bull market altcoin telah berakhir. Ia menjelaskan bahwa koreksi pasar yang terjadi saat ini hanyalah guncangan sementara, sebelum lonjakan besar dimulai.
“Tren historis dan berbagai faktor ekonomi akan menjadi pemicu kebangkitan altcoin dalam waktu dekat,” ungkap Poppe.
Poppe mengatakan, pasar kripto cenderung bergerak dalam siklus tertentu. Ia mengingatkan bahwa lonjakan besar altcoin pernah terjadi pada tahun 2017 dan 2021. Sementara itu, tahun 2023 dan 2024 lebih banyak diwarnai oleh kenaikan harga Bitcoin.
“Sebagai contoh, Bitcoin telah melonjak dari US$ 17.000 pada November 2022 menjadi US$ 93.000. Saya yakin bahwa tren positif Bitcoin ini akan membuka jalan bagi altcoin untuk mengikuti jejaknya,” ujarnya.
Faktor-Faktor yang Dapat Dorong Kebangkitan
Dalam hal ini, Poppe juga membeberkan sejumlah faktor penting yang dapat mendorong kebangkitan altcoin, yakni:
1. Pernyataan Trump tentang Suku Bunga
Presiden Amerika Serikat terpilih, Donald Trump baru-baru ini menyatakan bahwa suku bunga saat ini terlalu tinggi. Menurutnya, suku bunga perlu diturunkan untuk mengurangi beban utang pemerintah. Poppe melihat pernyataan ini mirip dengan komentar Trump pada tahun 2016, yang saat itu diikuti oleh melemahnya nilai dolar AS.
Baca Juga: Hari Jumat Sangat Penting Untuk Pasar Kripto dan Bitcoin, Kenapa?
2. Ketidakpastian Ekonomi
Poppe juga memperkirakan bahwa inflasi yang meningkat, pertumbuhan ekonomi yang melambat, dan melemahnya pasar tenaga kerja akan memaksa pemerintah untuk menerapkan kebijakan pelonggaran kuantitatif (QE).
3. Harga Altcoin di Titik Terendah
Saat ini, banyak altcoin diperdagangkan di level terendahnya dibandingkan Bitcoin. Menurut Poppe, ini menunjukkan bahwa pasar belum berada dalam fase euforia, yang biasanya menjadi tanda akhir dari bull market. Sebaliknya, ini adalah tanda bahwa potensi kenaikan masih sangat besar.
Optimisme di Masa Mendatang
Poppe juga menyoroti adanya diskusi antara perusahaan kripto dan tim dari Trump dalam beberapa hari terakhir. Dirinya percaya bahwa perkembangan ini, bersama dengan perubahan ekonomi global, menunjukkan bahwa altcoin saat ini sangat undervalued. Dalam dua hingga lima tahun ke depan, ia memperkirakan altcoin akan mengalami lonjakan besar.
“Sekarang adalah waktu untuk tetap bertahan dan memegang posisi anda. Sebagian besar altcoin berada di level terendah siklusnya terhadap Bitcoin. Puncak pasar biasanya terjadi saat euforia tinggi, yang mana hal tersebut belum terjadi saat ini,” pungkas Poppe.
Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.