CryptoHarian

Pengembang BTC Lightning: Altcoin Merusak Pengembangan BTC. Kok Bisa?

Beberapa penggemar dan analis crypto menganggap Bitcoin dan Altcoin bisa saling melengkapi, tetapi beberapa orang lainnya justru menganggap jika Altcoin mencuri perhatian dan sumber daya dari ekosistem Bitcoin. Hal ini dianggap menghambat kemajuan pengembangan terhadap Bitcoin.

Menurut TheRustryTwit, pengembangan perangkat lunak open source gratis (FOSS) yang mengkodekan Bitcoin Lightning, mengatakan di Twitter bahwa Altcoin adalah hal yang paling merusak pengembangan Bitcoin.

“Kerusakan terbesar pada pengembangan Bitcoin dilakukan oleh Altcoin. Itu sebabnya saya tidak mentolerir alts.”

Pernyataan tersebut mendapat banyak perhatian dari kedua pendukung Altcoin dan Bitcoin. Bagi pengembang Syscoin Jagdeep Sidhu justru beranggapan bahwa Bitcoin mendapatkan banyak keuntungan dengan keberadaan Altcoin.

“Alts adalah alasan utama mengapa harga Bitcoin berada di tempat seperti sekarang ini, jadi Anda harus senang mereka ada, bukannya tidak mentoleransi.”

Masalahnya, Altcoin Scam bisa menyamar menjadi Bitcoin.

Banyak penipuan terjadi mengatasnamakan Bitcoin, terutama pada skema piramida di mana Altcoin seolah memilik potensi seperti Bitcoin, termasuk Onecoin dan OnePlus Token.

Penipuan semacam ini membuat citra Bitcoin menjadi buruk baik untuk diadopsi maupun untuk menarik perhatian pengembang dalam melakukan scaling solution.

Tapi sebenarnya, beberapa Altcoin juga memiliki nilai teknologi dan penggunaan yang valid, sama halnya seperti Bitcoin. Contohnya Ethereum yang memiliki smart contract technology sehingga terus mengungguli Bitcoin sejak ICO.

Oleh sebab itu, Sidhu beranggapan bahwa sikap maksimalis bitcoin terhadap Altcoin merupakan masalahnya, tetapi bukan tentang keberadaan Altcoin itu sendiri.

“Visibilitas Bitcoin didapat karena lebih banyak orang masuk ke ekstraksi nilai ekosistem dari fiat menjadi kripto yang memberi Bitcoin simbol emas dalam ekosistem kripto mendorong nilai dari banyak dimensi.”

Sebelumnya, diketahui bahwa DeFi adalah salah satu sektor pasar crypto yang tumbuh paling cepat dan pertumbuhannya semakin meningkat hanya dengan mengalokasikan kembali modal dari kapitalisasi pasar BTC.

Meskipun beberapa orang masih memiliki sentimen terhadap Altcoin, ternyata ada peningkatan minat terhadap DeFi baik dari investor ritel maupun institusi. Data dari DeFi Pulse mencatat, lonjakan besar pertama dalam kapitalisasi pasar DeFi terjadi pada bulan Juni 2019 sebesar $ 600 juta, yang terus naik hingga melampaui $ 6 miliar pada Agustus 2020 ini.

Ini adalah potensi besar DeFi yang terus menguat sehingga YFI bisa melampaui harga Bitcoin sebagai raja aset kripto termalah di dunia.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Muhammad Syofri

Trader Forex dan Bitcoin yang sudah bergelut di bidang trading dari tahun 2013. Sering menulis artikel tentang blockchain, forex dan cryptocurrency.