CryptoHarian

Penyebab dan Cara Mengatasi Demonetize Channel Youtube

Bagi para Youtubers serta content creator lainnya yang bingung dan pusing menghadapi kesulitan seperti channel yang di demonetize, berikut kami berikan penjelasan mengapa hal itu bisa terjadi dan cara mengatasinya. Padahal, Youtube adalah cara terbaik untuk mendapatkan uang secara online.

Jika anda mau belajar bagaimana cara menghasilkan uang dari youtube, klik ini

Demonetize Adsense?

Demonetize merupakan singkatan dari disable monetization yang secara harafiah berarti monetisasi dinonaktifkan. Ini adalah keadaan dimana iklan pada akun individu Youtube yang sudah menjadi publisher Google Adsense dinontaktifkan. Akun Youtube Anda mungkin tetap aktif tetapi iklan sudah tidak bisa muncul. 

Jika anda terkena demonetize pada bulan Februari (contoh), Google Adsense tetap membayar anda untuk bulan depan.

Penyebab Video Anda terkena Demonetize

Sebelum mengetahui cara mengatasi demonetize, anda harus tahu kenapa anda kena sanksi ini.

Dilansir dari beberapa sumber dari dalam dan luar negeri, berikut adalah alasan mengapa video Anda mengalami demonetization: Baca lebih lengkap langsung ditautan ini: https://support.google.com/youtube/answer/6162278

Ikon Monetisasi Berubah antara Hijau dan Kuning

Gambar dari Google

Dilansir langsung dari support.google.com, terdapat dua jenis ikon yang biasa Youtuber temui. Yang di sebelah kiri adalah apa yang akan Anda lihat di Creator Studio Classic, dan yang di sebelah kanan menunjukkan ikon di YouTube Studio dan aplikasi YouTube Studio.

Jika ikon $ (simbol dollar) monetisasi video Anda di Video Manager berubah dari hijau (menghasilkan uang) menjadi warna kuning (terbatas atau tidak ada iklan), itu karena sistem iklan otomatis dari Youtube menjalankan beberapa pemindaian untuk menentukan apakah video yang diberikan memenuhi pedoman konten ramah pengiklan mereka.

Klasifikasi video dapat berubah setelah dipublikasikan karena sistem Youtube terus menganalisis lebih banyak informasi dari video Anda. Mereka berupaya agar proses ini terjadi lebih cepat.

Jika Anda berpikir bahwa ikon kuning adalah sebuah kesalahan, Anda dapat meminta tinjauan manusia. Video yang sebelumnya ditinjau dan telah menerima keputusan banding akhir tidak boleh berubah.

Pada kasus lain, ada tayangan iklan yang muncul paling banyak 5 persen saja, itu juga belum tentu bisa menghasilkan. Kesimpulannya adalah, ikon dollar kuning di Youtube menandakan Adsense yang sudah terkena demonetize. 

Kebijakan dan peraturan baru sering terjadi pada platform Youtube. Sekarang mereka memberikan syarat minimum yang harus dipenuhi oleh channel content creator yang ingin memonetisasi untuk setidaknya mempunyai 1000 subscriber dan total menit tayang adalah 4000 jam. 

Jika Anda merasa jumlah view dan viewers menurun dari biasanya, memang ada kemungkinan video Anda dibersihkan oleh algoritma baru Youtube. John Mueller, yang merupakan seorang analist Google berkata mereka membuat perubahan hampir setiap hari. 

  • Mengandung Unsur Pornografi

Bagi para gamers, tentu saja sudah tidak asing dengan figure youtuber bernama Kimi Hime, dia adalah gamer Indonesia yang terkenal dengan penampilan yang terbuka dan mencolok.

Akun Kimi Hime sendiri sempat dibahas di rapat pemerintah dalam negeri karena dinilai mengandung unsur pornografi. Jika video Anda mengandung unsur pornografi dan jika Anda melibatkan anak dibawah umur, video Anda bisa didemonetize. 

  • Ada Konten Berbahaya

Youtube mempunyai kebijakan ketat mengenai poin ini. Jika ada video yang menampilkan adegan kekerasan yang sadis contoh aksi pemukulan, kecelakaan, tragedi atau yang menampilkan darah, video Anda bisa dinonaktifkan monetisasinya. Ini juga berlaku untuk mereka yang ingin mengagetkan audiens dengan gambar-gambar yang seram. 

  • Menyebarkan Kebencian dan Ketakutan

Meskipun mereka mendukung kebebasan berpendapat dan opini, namun Youtube tidak membenarkan sikap permusuhan dan penyebarluasan ketakutan dan kebencian yang seseorang tampilkan pada video-video.

Jika sebuah video adalah sangat bias, tidak jujur dan mengelabuhi golongan spesifik, video tersebut pasti akan langsung didemonetized. Mari kita menjadi penyebar kebaikan, kejujuran dan positifitas! =D

  • Mempraktikkan dan Mengajarkan Hal Berbahaya

Jika dalam video Anda mempraktikkan, mengajarkan dan mendorong adegan berbahaya, kriminal, perilaku menyimpang dan adegan berjudi, ini sebenarnya dianggap sebagai merusak akhlak manusia dan bisa mempengaruhi penonton di bawah umur. Sudah pasti video Anda akan didemonetized. 

  • Melanggar Hak Cipta

Kasus ini paling sering dijumpai oleh banyak Youtuber dan konten creator. Sebelum mengunggah video Anda di Youtube, pastikan gambar, lagu-lagu dan beberapa elemen lain berasal dari situs atau sumber yang mengizinkan Anda untuk menggunakan lagu maupun gambar mereka.

Jika tidak, kami takut video Anda juga bisa diturunkan karena menggunakan hasil karya orang lain yang tidak terlalu berkenan. 

  • Pesan Benuansa Ancaman 

Video dengan latar belakang ancaman jika berisi penyerangan terhadap seseorang, menguntit, melecehkan, intimidasi, melanggar privasi serta mengumbar informasi pribadi seorang individu dan mempengaruhi penonton untuk berbuat serupa, video seperti ini sangat tidak baik karena dapat mengundang orang lain untuk berbuat kejahatan. Jika Anda tertangkap melakukan hal ini, Anda malah akan dikeluarkan dari Youtube. 

Baca Juga: 19 Cara Mendapatkan Uang Dari Internet Tanpa Modal Di Tahun 2020

Cara Menghindari dan Mencegah Demonetization Akun Youtube 

Jika profesi utama Anda adalah seorang full-time Youtuber dan terlebih lagi jika penghasilan Anda bergantung pada karir ini, kami paham demonetization merupakan keadaan yang membuat semua Youtuber frustasi dan sedih. 

Berikut adalah cara Anda bisa menghindari demonetization akun: 

  • Memberikan Konten Orisinil

Algoritma baru membuat jumlah viewer Anda berkurang drastis. Salah satu cara untuk mengatasi ini adalah untuk membuat konten Anda benar-benar unuk dan berbeda dari youtubers lainnya. 

Kebijakan baru dari Youtube meprioritaskan konten yang orisinal. Jika Anda mengunggah video orang lain yang sudah ada sebelumnya, maka ada kemungkinan video Anda juga bisa disapu. 

Untuk bertahan, buatlah video yang kreatif dan tidak hanya mengikuti trend saja, jika bisa Anda juga harus bebas dari duplikasi video. Ini adalah cara mudah untuk video Anda bisa diprioritaskan algoritma mereka. 

Baca Juga: 20+ Bisnis Online Tanpa Modal,Untung Ratusan Jutaan

  • Kualitas Video yang Baik

Tidak Ada yang menikmati video beresolusi rendah dan buram. Jika Anda seorang content creator, pastikan video Anda menggunakan format full HD atau HD. Selain itu, faktor pendukung lainnya adalah kejernihan suara, warna tema video harus nyaman ditonton. 

Unggah video berkualitas, bermanfaat dan membantu kehidupan audiens, dengan demikian Anda bisa dilirik Youtube meskipun viewer Anda masih sedikit. 

Pastikan Anda juga tidak membuat judul clickbait dan judul lain yang tidak relevan dengan konten Anda. Ini dianggap sebagai penipuan terhadap viewer dan memicu kritik. Sebisa mungkin hindari topik kontroversial. 

  • Melakukan Cek Email

Sebelum sebuah video didemonetized, mereka akan mengirimkan email ke akun content creator untuk menanyakan perihal Hak Komersil. Jadi pastikan Anda rutin mengecek inbox untuk perihal ini. 

Dengan membaca email pemberitahuan dari Youtube, Anda bisa menonaktifkan iklan secara manual melalui dasbor akun Youtube Anda.

Ini jelas lebih baik daripada pihak Youtube langsung melakukan demonetisasi akun Anda. Pastikan Anda memahami email dari mereka untuk menghindari demonetization. 

Baca Juga: Bagaimana Cara Memulai Bisnis Affiliate Marketing?

Mengatasi Demonetize Youtube Channel, Apa yang bisa Anda Upayakan

Dilansir langsung dari support google, untuk mengetahui lebih awal tentang apakah konten Anda kemungkinan menerima ikon $ kuning, Anda dapat terlebih dahulu mengunggah video sebagai tidak terdaftar (unlisted) dan memeriksa status monetisasi sebelum membuat video publik. 

Mengunggah sebagai unlisted tidak memengaruhi kinerja video Anda di sistem pencarian dan penemuan Youtube, karena sistem itu (monetisasi dll) baru mulai berlaku ketika video menjadi publik.

Youtube biasanya melakukan klasifikasi awal video dalam waktu 2 jam setelah mengunggah. Jika ikonnya berwarna kuning, Anda dapat mengambil langkah-langkah dibawah ini untuk memastikan video akan dimonetisasi sebelum menerbitkannya:

  • Jika channel Anda memiliki lebih dari 10.000 pelanggan: Anda dapat meminta peninjauan manual terhadap video Anda yang tidak terdaftar terlepas dari jumlah penayangannya. Lalu, Anda dapat menunggu untuk mempublikasikan video sampai Anda menerima pembaruan email dengan hasil ulasan. Ingatlah bahwa sambil menunggu keputusan peninjauan, ikon video dapat beralih antara kuning dan hijau.
  • Jika saluran Anda memiliki kurang dari 10.000 pelanggan: Pastikan Anda telah meninjau pedoman konten yang ramah pengiklan – tidak hanya untuk konten video, tetapi juga untuk judul, deskripsi, thumbnail, dan tag. Jika Anda membuat penyesuaian pada judul, deskripsi, atau thumbnail, sistem akan melihat lagi video dalam 24 jam (tanpa harus meminta tinjauan manual).

Biasanya, video terkena demonitized karena masalah copyright, jika terkena masalah ini, anda harus menghapus konten yang terkena copyright dan membuat video dari awal.

Dapatkan Ulasan Manusia tentang Keputusan Monetisasi

Terkadang sistem Youtube tidak selalu beroperasi dengan benar, jadi jika Anda melihat ikon kuning dan merasa itu adalah kesalahan, Anda dapat meminta ulasan.

Permintaan ulasan dikirim ke resensi manusia dan keputusan mereka membantu sistem Youtube menjadi lebih baik dari waktu ke waktu.

Catatan: Status ikon video dapat berubah bahkan setelah Anda meminta peninjauan. Sistem Youtube terus menjalankan pemindaian mereka sampai tinjauan selesai.

Anda akan tahu kapan keputusan akhir telah dibuat pada video Anda ketika Anda mendapatkan pembaruan email, atau melihat “dikonfirmasi oleh ulasan manual” di daftar video Anda.

Jika Anda telah di-demonetisasi setelah ulasan channel sebagai anggota YPP (Youtube Partner Program) yang ada, Anda dapat mendaftar ulang setelah 30 hari. Informasi ini diberikan untuk memungkinkan Anda membereskan pelanggaran kebijakan yang menyebabkan Anda terdemonetisasi.

Anda seharusnya menerima email pada inbox channel terdaftar Anda yang mengumumkan demonetisasi dan menjelaskan alasannya. Anda tidak dapat memotong proses ini; tetapi harus menunggu 30 hari penuh.

Cara Terbaik untuk Menciptakan Konten yang Ramah Iklan

Jika Anda berada di Program Mitra YouTube (YPP) dan ingin menghasilkan uang melalui iklan, pastikan konten Anda mengikuti pedoman konten ramah pengiklan mereka. Semua konten harus mematuhi peraturan.

Youtube mempertimbangkan semua aspek konten Anda. Ketika berbicara tentang konten, yang dimaksudkan adalah:

  • Konten video
  • Judul 
  • Thumbnail 
  • Deskripsi 
  • Tags

Agar sesuai untuk iklan, semua konten Anda harus memenuhi panduan konten ramah pengiklan Youtube. 

Menambahkan Konteks Pada Video Anda

Konteks adalah kuncinya. Jika ada nilai pendidikan, dokumenter, ilmiah, atau artistik, yang dapat mengubah kesesuaian video untuk pengiklan.

Misalnya, jika Anda menunjukkan cara menggunakan kokain untuk bisa “high,” itu tentu tidak cocok untuk iklan, maka Anda tidak boleh menyalakan iklan untuk video itu. 

Tetapi, jika video Anda menunjukkan kokain digunakan sebagai bagian dari prosedur medis, mungkin hal tersebut bisa ditolerir hanya untuk segelintir pengiklan. 

Menambahkan konteks juga membantu kita membuat keputusan monetisasi yang benar. Perlu diperhatikan lagi bahwa sistem Youtube tidak selalu melakukannya dengan benar.

Jika sistem mereka menandai video Anda sebagai tidak cocok untuk semua pengiklan, Anda dapat meminta tinjauan manusia. Peninjau manusia kami akan menilai konten dan konteks Anda untuk membuat keputusan monetisasi akhir.

Matikan Iklan untuk Konten yang tidak Ramah Pengiklan

Jika Anda ingin mengunggah konten yang tidak mengikuti panduan konten ramah pengiklan Youtube, Anda harus mematikan iklan pada video individu.

Opsi ini memungkinkan Anda untuk memilih keluar dari monetisasi untuk video apa pun yang tidak ramah pengiklan saat Anda tetap di Program Mitra YouTube (YPP). 

Cara Kerja Monetisasi yang Ramah-Iklan 

Ketika Anda mengaktifkan iklan untuk sebuah video, sistem otomatis dari Youtube akan mengecek apakah video tersebut memenuhi konten pedoman yang ramah-iklan.

Jika video Anda masih belum memenuhi kriteria, Anda akan melihat ikon berbentuk $ (dollar) berwarna kuning tepat disamping video Anda. 

Cek lebih jauh tentang arti dari ikon $ Youtube Anda yang berbeda warna ditautan ini https://support.google.com/youtube/answer/9208564

Sistem Youtube tidak selalu melakukan pengecekan dengan benar. Itulah sebabnya Anda dapat meminta peninjauan status monetisasi video Anda jika Anda mendapatkan ikon kuning.

Saat Anda meminta ulasan, spesialis kebijakan (orang sungguhan, bukan mesin) akan melihat video itu dan membuat keputusan monetisasi. Status ikon tidak akan berubah begitu ulasan yang dilakukan oleh spesialis telah selesai.

Kapan Harus Meminta Ulasan?

Setiap video berbeda, berikut merupakan beberapa langkah dasar yang dapat Anda ambil:

  • Periksa video Anda dengan membaca artikel contoh video yang ramah-iklan
  • Jika video Anda ternyata sudah memenuhi semua kriteria dimana “Anda dapat mengaktifkan iklan untuk konten ini,” Anda dapat meminta peninjauan.
  • Sign in ke YouTube dan buka video di Pengelola Video Anda.
  • Klik Minta ulasan dan ikuti instruksi di layar. Anda hanya akan melihat opsi ini jika video Anda memenuhi syarat untuk naik banding. Setelah Anda kirim, teks di sebelah video di Pengelola Video akan diperbarui dengan status ulasan Anda.

Apa yang Diperiksa oleh Peninjau

Setiap konten secara hati-hati akan ditonton dan dinilai dari spesialis Youtube. Mereka melihat semua aspek dari sebuah video mulai dari konten video, judul, thumbnail, deskripsi dan tags. 

Bagaimana Peninjau Menilai Konten

Peninjau Youtube kemudian menilai video dan konten terkait secara keseluruhan. Setiap kesesuaian iklan video dapat berubah tergantung pada konteksnya.

Dengan mengingat hal itu, pengulas dari Youtube tidak diberi daftar periksa seperti berapa banyak kata kasar, atau tingkat kekerasan, atau seberapa banyak konten kontroversial yang ada dalam video.

Dengan kata lain, Anda mungkin melihat satu video dengan kata-kata sumpah di dalamnya yang mendapat iklan

. Meskipun video tanpa kata-kata umpatan, tetapi termasuk konten kekerasan dalam jumlah yang cukup besar atau sering, mungkin tidak mendapatkan iklan.

Daripada menggunakan daftar periksa, pengulas menggunakan pedoman ramah pengiklan yang dipasangkan dengan prinsip-prinsip berikut untuk membuat keputusan:

  • Konteks
  • Fokus
  • Nada
  • Realisme
  • Grafis

Prinsip yang paling penting adalah konteks. Apa maksud di balik video Anda – apakah ini untuk memberi informasi dan mendidik atau mengejutkan dan menghasut?

Misalnya, jika ini untuk memberi informasi dan mendidik, maka Anda harus memasukkan konteks dalam judul, gambar mini, deskripsi, dan tag Anda.

Konteks ini membantu pengulas membuat keputusan monetisasi yang tepat. Tanpa konteks, pengulas mungkin tidak dapat menilai konten Anda secara akurat.

Apa yang Terjadi setelah Ditinjau

Anda hanya dapat mengajukan tinjauan video satu kali saja. Setelah ulasan selesai, Anda akan menerima email dengan keputusan monetisasi.

Keputusan pengulas sudah final dan tidak bisa diganggu-gugat serta status monetisasi video tidak akan lagi berubah.

Mengapa Ulasan Manusia Penting

Sistem yang menerapkan ikon monetisasi ditenagai oleh teknologi pembelajaran dan jutaan ulasan manual (dari banding), yang bersama-sama membantu melatih dan meningkatkan sistem untuk membuat keputusan monetisasi yang tepat untuk setiap video. 

Teknologi ini membandingkan keputusan pengkaji manusia dan keputusan pengklasifikasi, dan menggunakan informasi tersebut untuk meningkatkan akurasi sistem secara keseluruhan.

Youtube terus berupaya meningkatkan sistem otomatis mereka, dan ulasan Anda membantu kami membuat keputusan yang lebih akurat.

Komentar

Usai sudah pembahasan kami mengenai penyebab dan cara mengatasi demontisasi kanal Youtube. Semoga membantu dan bermanfaat untuk para konten creator dan Youtuber yang mengalami masalah serupa. Salam sukses!

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis

Add comment