CryptoHarian

Bagaimana Perasaan Orang Yang Menjual 1 Bitcoin di Harga US$300?

Cryptoharian – Volatilitas investasi aset kripto telah menyebabkan dua investor mengungkapkan penyesalan. Salah satu investor sebut saja A, menyatakan bahwa dirinya sudah tidak tahu lagi apa yang harus dilakukan dengan asetnya saat ini. Hal ini ia tuliskan di akun Twitter Coinfession secara anonim. 

“Semua yang aku lakukan dengan kripto rasanya tidak ada yang benar. Aku mulai berinvestasi sejak tahun 2015. Sejak itu, aku menjual sebagian besar Bitcoin (BTC) di harga US$ 300, kemudian saya jual lagi di harga US$ 700. Rasanya sakit hati melihat harganya sekarang melambung tinggi,” ungkap A. 

Dalam pengakuannya, A pun kini masih memegang sedikit BTC dan mulai membeli lagi saat harganya US$ 16.000. Namun, ia sendiri tidak yakin apakah bisa menahan asetnya hingga Bitcoin halving tahun depan. Hal ini, lantaran bisnisnya saat ini pun sedang dalam keadaan down. 

“Kadang aku berpikir untuk menyudahi dan berkeliling Amerika menggunakan mobil van. Jujur saja aku sudah selesai dengan kripto,” ujarnya. 

Baca Juga: Trader Senior Kripto Bagikan 10 Pelajaran Berharga yang Didapat Selama 6 Tahun 

Sementara itu seorang investor lain, sebut saja B yang juga merupakan seorang trader, mengaku telah kehilangan 90 persen dari tabungan hidupnya saat crash Luna/UST. Dirinya yang berasal dari negara berkembang, mengatakan bahwa US$ 55.000 adalah jumlah yang sangat signifikan. 

“Aku mencoba kembali trading dengan pinjaman utang sebesar US$ 20.000 dari seseorang yang jahat,” ujarnya. 

Ia juga menyatakan bahwa mimpinya menjadi kaya tergantikan dengan beban hutang dan kehampaan dalam hidup. Teman-temannya pun saat ini menjauhinya, dan saat ini dia masih lajang dia usia 33 tanpa pekerjaan ataupun tabungan. Bahkan, ia tak berani mengobrol dengan wanita selama dua tahun. 

“Sekarang aku menghabiskan hari-hari dengan mengingat masa lalu, berharap keajaiban akan terjadi. Tapi harapan itu sendiri mulai memudar,” pungkasnya. 

Berita Bitcoin: Standard Chartered: Bitcoin Bisa Mencapai US$50.000 Pada Tahun 2023 dan US$120.000 di 2024

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Muhammad Syofri

Trader Forex dan Bitcoin yang sudah bergelut di bidang trading dari tahun 2013. Sering menulis artikel tentang blockchain, forex dan cryptocurrency.