CryptoHarian

Pasca Hibernasi 8 Tahun Lebih, Whale Ini Bangun dan Langsung Pindahkan Ratusan Ehereum

Cryptoharian – Para pemilik aset kripto, terutama Bitcoin (BTC) yang telah membeli pada tahun 2012 hingga 2014 telah bangun kembali pasca hibernasi. Kebanyakan dari orang-orang yang telah membeli Bitcoin atau Ethereum pada 8-10 tahun lalu, telah menjelma menjadi whale dengan nilai kepemilikan yang besar.

Seperti seorang pemilik Ethereum yang sebelumnya tidak aktif selama 8,5 tahun, yang kini terpantau kembali bergerak. Melansir dari Whale Alert, whale ini baru saja memindahkan 200 ETH dari dompetnya, yang bernilai sekitar US$ 500,000. Keputusan ini diambil setelah nilai token-nya mengalami kenaikan luar biasa, yakni antara 200.000 persen hingga 600.000 persen.

Ketika pemilik whale ini pertama kali mendapat Ethereum delapan setengah tahun lalu, harganya hanya berkisar antara US$ 0,42 hingga US$ 1,31. Pergeseran signifikan ini terjadi di tengah lonjakan harga Ethereum saat ini, yang dipicu oleh harapan peluncuran exchange-traded fund (ETF) Ether spot di Amerika Serikat.

Berita Bitcoin: Bitcoin Spot ETF Sudah Disetujui, Apakah Ethereum Juga Akan Disetujui?

Berita baiknya, setelah persetujuan sejarah dari spot Bitcoin ETF di AS, investor kini mengukur kemungkinan persetujuan ETF Ether spot. Sejumlah perusahaan seperti Ark 21 Shares dan VanEck telah sukses dengan persetujuan spot Bitcoin ETF mereka, dan saat ini sedang mengincar pasar Ether.

Sementara itu, BlackRock yang baru-baru ini memasarkan iShares Bitcoin Trust juga tertarik dengan iShares Ethereum Trust yang diajukan pada November.

Mengapa ini penting? ETF kripto dapat menarik baik investor institusional maupun individu dengan memberikan akses mudah ke aset dasar tanpa harus berurusan dengan bursa sentral atau mengelola kunci privat dari dompet kripto.

Selain itu, kenaikan harga Ethereum juga mencerminkan keyakinan investor bahwa ETF Ether spot akan segera diluncurkan. Ini terjadi pada saat salah satu pendiri Ethereum, Vitalik Buterin yang pasang badan untuk peningkatan batas gas jaringan.

Buterin menjelaskan dalam sesi tanya jawab di Reddit bahwa batas gas Ethereum, yang mengatur seberapa banyak transaksi atau kontrak pintar dapat berjalan dalam setiap blok, telah tetap stabil selama hampir tiga tahun. 

“Saya mengusulkan peningkatan batas gas dari 30 juta menjadi sekitar 40 juta. Ini merupakan langkah yang masuk akal,” pungkas Buterin.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Muhammad Syofri

Trader Forex dan Bitcoin yang sudah bergelut di bidang trading dari tahun 2013. Sering menulis artikel tentang blockchain, forex dan cryptocurrency.