CryptoHarian

Prospek 3 Meme Token Tenar dengan Nama Artis: JENNER, MOTHER, DAVIDO

Terdapat kategori token meme baru sedang menarik perhatian di kalangan komunitas kripto, yaitu token meme yang terinspirasi oleh artis dan musisi terkenal yang sedang menunjukkan dukungan mereka terhadap kripto. 

Tiga yang sedang tenar adalah Token JENNER yang terinspirasi oleh Caitlyn Jenner, Token MOTHER yang terinspirasi oleh Iggy Azalea, dan Token DAVIDO yang terinspirasi oleh musisi Davido

  1. Caitlyn Jenner (JENNER)

Token meme terbaru bernama JENNER yang terinspirasi dari Caitlyn Jenner sedang menarik perhatian komunitas trader meme. 

Caitlyn Jenner, yang baru-baru ini menunjukkan sikap pro-crypto, menjadi inspirasi utama di balik peluncuran token ini. JENNER diluncurkan di ekosistem Solana dan tersedia untuk transaksi di Raydium, salah satu DEX terbesar di Solana.

Grafik 1 Jam JENNERUSD

Harga JENNER saat ini berada di angka $0.007785 atau 0.00004552 SOL. Dengan likuiditas sebesar $940,000, dan kapitalisasi pasar sebesar $7,7 Juta. 

Namun, token ini sedang mengalami pergerakan penurunan, dengan harga yang turun sebesar 45.94% dalam 24 jam terakhir. 

Meskipun demikian, dalam periode 1 jam terakhir, harga token ini telah naik sebesar 7,99%, menunjukkan adanya volatilitas yang cukup tinggi.

Jumlah transaksi JENNER mencapai 38.743 kali dengan volume perdagangan sebesar $19,9 Juta, dimana jumlah transaksi beli mencapai 20.131 kali, sementara penjualan sebanyak 18.612 kali. 

Volume pembelian ini tercatat mencapai $9,8 Juta, sedikit lebih rendah dibandingkan volume penjualan yang mencapai $10.0M. 

Jumlah trader aktifnya saat ini adalah 8.360, dengan jumlah pembeli sebanyak 4.849 dan penjual 6.141 wallet.

Meskipun token JENNER sedang mengalami pergerakan penurunan, ada potensi untuk kebangkitan jika token ini mampu bertahan di zona support $0.006135. 

Jika support ini dapat dipertahankan, ada kemungkinan token ini akan membentuk pola descending triangle yang dapat memicu pergerakan apresiasi harga baru, terutama jika fenomena positif berlanjut. 

  1. Iggy Azalea (MOTHER)

Kedua adalah Token MOTHER yang terinspirasi dari Iggy Azalea. Token ini sedang menjadi sorotan di kalangan penggemar kripto, terutama trader token meme. 

Iggy Azalea, yang baru-baru ini menyatakan dukungannya terhadap kripto, menjadi inspirasi utama di balik peluncuran token ini. MOTHER diluncurkan di ekosistem Solana dan dapat diperdagangkan juga di Raydium.

Grafik 1 Jam MOTHERUSD

Harga MOTHER saat ini berada di angka $0.01030 atau 0.00006032 SOL. Likuiditas token ini tercatat sebesar $746.000, dengan kapitalisasi pasar mencapai $10,1 Juta. 

Namun, token ini sedang mengalami pergerakan penurunan signifikan, dengan harga yang turun sebesar 52.94% dalam 24 jam terakhir. 

Meskipun begitu, dalam periode 1 jam terakhir, harga sempat naik sebesar 2.99%, menunjukkan adanya sedikit perlawanan dari penurunan yang drastis.

Transaksi MOTHER mencapai 71.353 kali dengan volume perdagangan sebesar $42,6 Juta. Jumlah pembelian mencapai 39.749 kali, sementara penjualan sebanyak 31.604 kali. 

Volume pembelian dan penjualan hampir seimbang, masing-masing sebesar $21,2 Juta dan $21,3 Juta. Jumlah trader aktif mencapai 15,923, dengan jumlah pembeli sebanyak 11.100 dan penjual 10.882, menandakan besarnya ketertarikan terhadap token ini. .

Walaupun MOTHER sedang berada dalam pergerakan penurunan dan belum menunjukkan tanda-tanda pemulihan, ada potensi kenaikan jika popularitas token ini tetap tinggi dan Iggy Azalea terus menunjukkan dukungannya terhadap kripto. 

Namun, jika Iggy Azalea mengeluarkan pernyataan baru yang menyebut bahwa akun Twitternya diretas, maka kepercayaan terhadap token ini bisa menurun drastis. 

Investor dan trader perlu mengamati perkembangan ini dengan cermat, karena sentimen pasar bisa berubah dengan cepat berdasarkan pernyataan dari tokoh terkenal seperti Iggy Azalea.

  1. Timeless Davido (DAVIDO)

Terakhir adalah Token DAVIDO yang terinspirasi dari penyanyi terkenal Davido. Token ini sedang menarik perhatian komunitas kripto karena Davido baru-baru ini menunjukkan sikap pro-crypto, sehingga menjadi inspirasi utama di balik peluncuran token ini. 

Nama proyek token ini yaitu Timeless Davido juga digunakan untuk mempromosikan album barunya yaitu Timeless, menunjukkan cara baru dalam pemasaran bagi para musisi.

Grafik 1 Jam DAVIDOUSD

DAVIDO diluncurkan di ekosistem Solana dan tersedia untuk perdagangan di Raydium. Harga DAVIDO saat ini berada di angka $0.002847 atau 0.00001670 SOL. Likuiditas token ini tercatat sebesar $294.000, dengan kapitalisasi pasar mencapai $2,8 Juta. 

Meskipun token ini mengalami penurunan harga sebesar 61,21% dalam 6 jam terakhir, dalam 24 jam terakhir harga justru naik 4.207%, menunjukkan volatilitas yang tinggi.

Transaksi DAVIDO mencapai 101.175 kali dengan volume perdagangan sebesar $57,2 Juta. Jumlah pembelian mencapai 60.012 kali, sementara penjualan sebanyak 41.163 kali. 

Volume pembelian dan penjualan hampir seimbang, masing-masing sebesar $28,6 Juta dan $28,5 Juta. Jumlah trader aktif juga mencapai 24.973, dengan jumlah pembeli sebanyak 23.376 dan penjual 14.873.

Meskipun token DAVIDO sedang mengalami pergerakan penurunan, ada potensi apresiasi harga jika token ini mampu bertahan di zona support $0.002185. 

Jika support ini dapat dipertahankan, ada kemungkinan token ini akan memicu pergerakan bullish baru, terutama jika pergerakan positif berlanjut. 

Popularitas Davido dan dukungannya terhadap kripto bisa menjadi faktor penting dalam menjaga minat investor. 

Namun, penting untuk memantau pergerakan pasar dan sentimen yang berkembang, karena pasar kripto sangat dipengaruhi oleh berita dan pernyataan dari tokoh terkenal seperti Davido. 

Investor dan trader harus tetap waspada dan mempertimbangkan risiko yang ada dalam investasi mereka. Hal ini disebabkan mekanisme meme yang umumnya sangat volatil, sehingga manajemen risiko dan alokasi dana yang jelas harus diperhatikan dengan baik. Risiko ditanggung masing-masing. 

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Iqbal Maulana

Penulis yang senang mengamati pergerakan dan pertumbuhan cryptocurrency. Memiliki pengalaman dalam beberapa kategori penulisan termasuk sosial, teknologi, dan finansial. Senang mempelajari hal baru dan bertemu dengan orang baru.