CryptoHarian

Analis Kripto Perkirakan Puncak Siklus Bitcoin dengan RSI Mingguan

Cryptoharian – Pada hari Minggu (10/3/2024) pagi, Bitcoin (BTC) telah mencapai angka US$ 69.338. Kenaikan ini menjadi momen tersendiri bagi kripto utama tersebut, setelah babak belur dihajar winter pada tahun 2022 lalu. Di level ini pun, tidak sedikit dari kalangan analis yang memberikan pendapat mereka terkait perkiraan harga lanjutan Bitcoin.

Salah satu dari analis tersebut bernama CryptoCon, sosok yang lumayan dikenal di media sosial X dengan jumlah follower sebanyak 90.300. Dalam sebuah prediksi yang dilakukan, ia memanfaatkan Indeks Kekuatan Relatif (RSI) Mingguan. Kenapa demikian, karena menurutnya indikator ini menunjukkan kemungkinan puncak siklus harga. 

Bitcoin RSI mingguan akhirnya mencapai puncak zona siklus teratas, dengan penutupan pada hari ini!” ungkap CrytoCon.

Menurut CryptoCon, langkah pertama masuk ke zona ini sering kali diikuti oleh puncak harga dalam waktu satu setengah hingga empat bulan, dengan puncak siklus terjadi sekitar tujuh hingga sepuluh bulan kemudian. 

“Ini berarti kita mungkin akan melihat puncak pertama antara April dan Juni, dan puncak terakhir kemungkinan terjadi pada November hingga Desember 2024,” ujarnya.

Namun, analisis tersebut juga mencatat bahwa meskipun RSI telah mencapai level ini, harga Bitcoin bisa terus berfluktuasi tanpa arah yang jelas untuk jangka waktu yang lama. Hal ini menunjukkan bahwa tren naik atau turun bisa berlanjut, meskipun sinyal dari indikator teknis seperti RSI.

“Hanya parabola yang kuat dapat membawa RSI ke zona ini. Aksi harga semacam ini mungkin akan terus terlihat tidak rasional dalam jangka waktu yang lama,” kata CryptoCon.

Di sisi lain, Bitcoin juga telah mengalami pergerakan harga yang signifikan di akhir pekan, yang mana harganya sedang perjalanan kembali ke level US$ 70.000 Meskipun terlihat menantang, namun banyak dari kalangan analis hinnga investor yang optimis bahwa momentum positif masih akan berlanjut.

Dilansir dari coinpedia.org, lonjakan harga BTC baru-baru ini meninggalkan banyak trader bingung tentang apa yang akan terjadi selanjutnya. Khususnya, berdasarkan pengalaman pada tahun 2021 di mana harga mencapai puncak tertinggi sebelum terjadi penurunan besar-besaran. 

Secara singkat, BTC terlihat sedang mengalami konsolidasi dalam pola segitiga naik. Ini bisa menjadi pertanda bahwa harga akan terus naik dalam waktu dekat. Indikator teknikal seperti Bollinger bands dan Indeks Pergerakan Arah (DMI) menunjukkan bahwa ada tekanan beli yang signifikan, yang bisa menyebabkan lonjakan harga lebih lanjut.

Analisis pasar memproyeksikan bahwa Bitcoin mungkin akan terus bergerak dalam kisaran harga saat ini. Jika ini terjadi, kita bisa melihat lonjakan harga lebih lanjut dalam waktu dekat. Ada kemungkinan bahwa BTC akan mencapai level baru di kisaran US$ 70.500 hingga US$ 71.200 selama akhir pekan atau awal minggu depan.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Iqbal Maulana

Penulis yang senang mengamati pergerakan dan pertumbuhan cryptocurrency. Memiliki pengalaman dalam beberapa kategori penulisan termasuk sosial, teknologi, dan finansial. Senang mempelajari hal baru dan bertemu dengan orang baru.