CryptoHarian

Apakah Bitcoin Akan Mencapai Rekor Tertinggi US$ 75.000 di Bulan Juni?

Cryptoharian – Memasuki awal Juni, harga Bitcoin (BTC) terpantau berada di harga US$ 67.664. Berdasarkan data dari Coingecko.com, angka ini merupakan cerminan dari penurunan yang terjadi dalam 24 jam sebesar 1,4 persen pada Sabtu, (1/6/2024). Sebagaimana diketahui, Bitcoin telah meningkat lebih dari 60 persen sepanjang tahun ini.

Melansir dari cointelegraph.com, peningkatan ini didorong oleh dua hal utama. Pertama, yakni arus masuk modal ke ETF yang baru diperkenalkan di A. Kedua adalah ekspektasi pemotongan suku bunga oleh Federal Reserve (The Fed). Berdasarkan perkiraan analis dari cointelegraph, momentum ini menunjukkan bahwa Bitcoin bisa mencapai US$ 75.000 pada akhir Juni.

Adapun beberapa indikator teknikal, fundamental, dan data on-chain mendukung potensi kenaikan Bitcoin lebih lanjut. Salah satunya adalah pola segitiga simetris yang terbentuk di grafik harga. Sebagai informasi, pola ini terjadi ketika harga berkonsolidasi antara dua garis tren yang konvergen, menghubungkan serangkaian puncak dan lembah.

Biasanya, pola segitiga simetris yang muncul selama tren naik menandakan kelanjutan kenaikan harga. Jika harga menembus garis tren atas, Bitcoin bisa naik setinggi jarak maksimum antara garis tren atas dan bawah.

Pada 31 Mei, harga Bitcoin mendekati titik pertemuan kedua garis tren ini. Jika Bitcoin berhasil menembus garis tren atas sekitar US$ 69.000, harga bisa melonjak menuju US$ 74.000 – US$ 75.000 pada bulan Juni.

Namun, ketika harga turun, pasar disinyalir akan mulai beralih ke fase re-akumulasi. Sepanjang April, ETF Bitcoin mengalami arus keluar bersih sekitar US$ 148 juta per hari. Tetapi minggu lalu, ETF Bitcoin melaporkan arus masuk bersih sebesar US$ 242 juta per hari.

Persetujuan ETF Ethereum Berpotensi Dongkrak Harga BTC

Selain itu, ada kemungkinan bahwa Ethereum ETF Spot akan dijalankan di Amerika pada akhir Juni ini. Salah satu pemain besar di dunia, yakni BlackRock baru saja memperbarui formulir mereka untuk iShares Ethereum Trust (ETHA) dengan Securities and Exchange Commission.

Jika ETF Ethereum telah benar-benar dibuka, maka hal ini bisa meningkatkan kepercayaan investor dan permintaan di pasar mata uang kripto. Dari sana, sentimen positif memberikan dorongan tambahan bagi Bitcoin untuk mencapai US$ 75.000 pada bulan Juni.

Catatan: Berita ini merupakan prediksi para ahli, mohon simak disclaimer di bawah artikel

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Muhammad Syofri

Trader Forex dan Bitcoin yang sudah bergelut di bidang trading dari tahun 2013. Sering menulis artikel tentang blockchain, forex dan cryptocurrency.