CryptoHarian

Bitcoin Turun ke Bawah $60,000! Apakah Pertanda Koreksi Besar?

Bitcoin terlihat bergerak turun ke bawah $60,000 walau pasar crypto sendiri masih relatif tenang dan tidak mengalami sentimen negatif internal.

Sayangnya saat ini kondisi negatif masih dipengaruhi oleh faktor makroekonomi, dimana mayoritas investor lebih memilih mengamankan dananya sehingga menjual aset terlebih dahulu hingga kondisi pasar keuangan mulai positif. 

Amerika Publikasi Suku Bunga Acuan

Sentimen yang paling dekat dan akan membuat ketidakpastian dalam beberapa hari ke depan adalah faktor makroekonomi dari Bank Sentral Amerika.

Dikabarkan bahwa pada 2 Mei 2024, Bank Sentral Amerika atau The Fed akan mengumumkan suku bunga acuan. 

Kabar ini tidak hanya akan mempengaruhi crypto namun juga dapat memberikan pengaruh bagi hampir seluruh aset keuangan. 

Hal ini disebabkan suku bunga acuan dapat menjadi pertanda awal terkait kondisi Perekonomian Amerika yang saat ini sedang berada dalam kondisi yang buruk. 

Saat ini narasi di sekitar Perekonomian Amerika adalah inflasi sedang bergerak naik kembali sehingga potensi resesi dapat terjadi dalam beberapa bulan ke depan. 

Suku bunga acuan akan menjadi penentu apakah kondisi perekonomian masih buruk, karena jika suku bunga acuan kembali naik, ada kemungkinan berarti kedepannya hingga 2024 berakhir, perekonomian masih akan buruk. 

Namun, jika suku bunga acuan masih turun, maka menjadi pertanda positif yang dapat mendorong mayoritas investor untuk kembali membeli.

Jika suku bunga acuan kembali turun, tandanya inflasi sudah mulai turun, yang berarti uang yang beredar di perekonomian sudah dialokasikan dengan baik dan dapat mendorong produktivitas di segala sektor. 

Sayangnya kenyataan saat ini suku bunga acuan kemungkinan masih akan stagnan, terutama melihat prediksi dari kumpulan analis yang dirangkum oleh DailyFX. 

Jika suku bunga stagnan, kondisi pasar keuangan juga akan tersangkut di kondisi konsolidasi karena belum ada kepastian yang umumnya berujung pada kondisi perekonomian stagflasi. 

Kondisi stagflasi adalah inflasi stagnan, dimana dampaknya untuk pasar keuangan adalah sama seperti kondisi resesi. 

Kepastian ini baru akan terlihat pada 2 Mei 2024 dimana Jerome Powell  bersama perwakilan dari komite FOMC akan memberikan pandangannya bersama dengan publikasi suku bunga acuan terbaru. 

Melihat Amerika masih menggunakan inflasi inti dibandingkan inflasi nyata untuk menentukan suku bunga acuan, ada kemungkinan besar bahwa suku bunga acuan akan stagnan. 

Analisis Harga Bitcoin

Hasilnya terdapat kemungkinan mayoritas aset keuangan akan bergerak dalam konsolidasi, termasuk Bitcoin. 

Tapi, konsolidasi ini kemungkinan akan berujung pergerakan negatif, karena mayoritas investor institusional terlihat sedang menunggu koreksi terjadi dengan banyaknya tekanan jual hingga pencairan produk-produk investasi berbasis crypto. 

Melihat kondisi harga Bitcoin, kemungkinan besar koreksi akan terjadi pada bulan ini sehingga harapan apresiasi harga masih sangat minim. 

Grafik Harian BTCUSD

Hal ini disebabkan Bitcoin sudah mulai bergerak masuk ke daerah $60,000 hingga $50,000 yang dapat dijadikan sebagai daerah beli yang baik, terutama jika harganya bergerak turun ke daerah $50,000.

Mengingat besarnya narasi bull market yang diprediksi datang pada 2025, ada kemungkinan koreksi ini bisa dimanfaatkan demi mendapatkan keuntungan yang besar. 

Melihat kondisi indikator RSI, ada kemungkinan koreksi akan terus berlanjut hingga kondisi indikator mencapai oversold. 

Oleh karena itu, target utama saat ini berada pada $50,000 hingga $50,200 yang kemungkinan baru akan diraih pada pertengahan Bulan Mei 2024. 

Mei merupakan bulan yang dikenal penuh koreksi, yang membuat adanya narasi “Sell in May, and Go Away” di pasar keuangan, yang berarti jual di Bulan Mei dan pergi dulu dari pasar, karena umumnya koreksi di Bulan Mei, tidak hanya di pasar crypto, namun semua aset. 

Walau begitu, saat ini terdapat beberapa token dari proyek-proyek lain yang memiliki potensi positif, sehingga investor dan trader bisa mempelajarinya demi mencari potensi keuntungan sembari menunggu Bitcoin naik. 

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis