CryptoHarian

Elon Musk Kembali Pompom Shiba Inu, Dogecoin dan Babydoge

Cryptoharian – Elon Musk, orang nomor dua terkaya di dunia, kembali memberikan harapan kepada para pemegang atau hodler dari seluruh aset kripto meme anjing.

Dalam postingan tersebut, Elon Musk menampilkan foto dari anjing perliharaannya Floki, yang mengenakan baju layaknya businessman dan duduk di meja CEO Twitter.

“CEO baru Twitter sangat luar biasa,” ungkap Musk, Rabu (15/2/2023).

Tidak hanya itu, dirinya juga menyebutkan bahwa anjing peliharaannya ini lebih becus bekerja dibandingkan ‘orang lain yang itu’. Para penggemarnya pun banyak yang menyimpulkan, bahwa seseorang yang disindir oleh Elon Musk adalah mantan CEO Twitter, Parag Agrawal.

Postingan ini lantas menjadi viral di kalangan komunitas penggemar meme coin, seperti Doge, Shiba Inu dan Floki, yang menyebabkan harga dari tiap token tersebut naik.

Dalam hal ini, peningkatan terjadi diduga lantaran postingan Musk tersebut menambah rasa percaya diri dari para hodler bahwa aset meme coin akan segera hadir dalam platform media sosial tersebut.

Untuk harga Doge, diketahui dalam jangka waktu 24 jam naik sebesar 4,13 persen ke US$ 0,0897.

Kenaikan ini juga terjadi pada aset Shiba Inu, yang mengalami kenaikan sebesar 5,04 persen dalam grafik 1 hari, yakni dari levelnya terbawah hari ini di US$ 0,0000125 menjadi tertinggi hari ini di angka US$ 0,0001373.

Hal yang sama juga terjadi pada aset Floki yang mengalami kenaikan paling tinggi diantara koin meme lainnya.

Melansir dari website Coingecko, loncatan sebesar 58,58 persen, dengan pergerakan 24 jam dari level US$ 0.00002208 ke level US$ 0.00004483. 

Seperti dikabarkan sebelumnya, Musk memulai pencarian CEO Twitter baru pada bulan Desember lalu setelah ia mengadakan polling Twitter. Polling ini merujuk pada sebuah pilihan pada para pengguna, apakah Musk harus mundur dari jabatan CEO-nya atau tidak. 

Hasilnya, lebih banyak dari pengguna yang memilihnya untuk mundur, kendati dirinya masih akan menjadi pemilik Twitter. 

“Saya akan mengundurkan diri sebagai CEO segera setelah saya menemukan seseorang yang cukup bodoh untuk mengambil pekerjaan itu. Setelah itu, saya hanya akan menjalankan tim perangkat lunak dan server,” ungkap Musk pada akhir tahun lalu.

Sementara itu, Musk mengatakan dirinya berharap bakal ada CEO baru sebelum akhir 2023. Menurutnya, pada akhir tahun 2023 ini merupakan waktu yang sangat ideal untuk kehadiran kepala eksekutif terbaru, lantaran ia harus menstabilkan terlebih dahulu kondisi platform tersebut. 

“Saya pikir saya perlu menstabilkan organisasi terlebih dulu. Saya ingin dia (CEO baru) berada di tempat yang sehat secara finansial, dan roadmap dari produk telah tertata dengan jelas,” pungkas Musk.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Iqbal Maulana

Penulis yang senang mengamati pergerakan dan pertumbuhan cryptocurrency. Memiliki pengalaman dalam beberapa kategori penulisan termasuk sosial, teknologi, dan finansial. Senang mempelajari hal baru dan bertemu dengan orang baru.