CryptoHarian

Open Interest Bitcoin Sentuh Nilai Tertinggi Sejak April 2022! Pertanda Koreksi?

Open Interest Bitcoin terlihat mengalami kenaikan signifikan dan berhasil membuat narasi positif yang mengangkat Bitcoin untuk naik di daerah $44.000. 

Hal ini disebabkan mayoritas volume di pasar futures tersebut berhasil membuat trader membuka posisi long dengan leverage sehingga mendorong kebutuhan untuk membeli Bitcoin untuk mendasari kontrak tersebut dan secara langsung meningkatkan sentimen positif untuk ritel membeli Bitcoin.

Open Interest Bitcoin Naik

Open Interest Bitcoin merupakan indikator yang memberikan nilai terkait volume transaksi di pasar futures terkait kontrak futures berbasis Bitcoin. 

Data ini memperlihatkan berapa banyak kontrak futures berbasis Bitcoin yang dibeli oleh investor dan trader umumnya dari ritel, menggabungkan antara data short dan long menjadi satu. 

Jika data ini mengalami peningkatan, maka umumnya mayoritas trader dan investor sedang memilii pandangan yang positif terhadap pasar crypto karena percaya bahwa dengan membuka posisi bahwa mereka merasa aman dan merasa potensi risiko saat posisi dibuka sedang kecil. 

Sebaliknya saat data ini turun umumnya trader sedang wait and see atau menunggu hingga pasar mulai jelas kembali, umumnya menandakan potensi konsolidasi atau koreksi yang signifikan sehingga mereka menghindari risiko yang besar. 

Pada saat ini kondisi open interest sedang berada di angka tertinggi sejak April 2022 yang memberi tanda bahwa harga sedang bergerak positif. 

Angka yang tinggi ini terus menyulut Bitcoin untuk naik dan bertahan di atas daerah $44.000 hingga saat ini yang merupakan pencapaian baru mengingat sejak bear market 2022 harga Bitcoin belum pernah menyentuh kondisi ini. 

Sayangnya saat ini ada keraguan bahwa Bitcoin berpotensi bergerak turun karena data open interest ini menunjukkan kondisi yang sama pada April 2022 sebelum Bitcoin bergerak turun secara signifikan. 

Pada April 2022, terlihat bahwa open interest bergerak naik secara signifikan sebelum bergera turun di bulan berikutnya bersama dengan koreksi harga yang signifikan dari Bitcoin. 

Umumnya pergerakan open interest dan harga Bitcoin di pasar spot akan terus sama sehingga data ini sering dijadikan acuan untuk memberi prediksi pergerakan harga. 

Analisis Harga Bitcoin

Namun, secara realita, kondisi ini belum tentu benar, melihat indikator lain yaitu indikator leverage yang terikat dengan kontrak futures Bitcoin. 

Umumnya saat open interest tinggi dan berpotensi bergerak turun, kondisi ini dipengaruhi oleh leverage yang berlebihan, sehingga dengan leverage yang berlebihan ada kemungkinan koreksi secara mendadak karena leverage yang terlalu tinggi umumnya akan berujung kerugian dengan campur tangan trader di exchange atau secara natural. 

Pada April 2022 bersama open interest yang tinggi, rasio leverage juga sedang tinggi, yang berarti trader mayoritas terlalu percaya diri untuk membuka posisi dengan leverage yang tinggi sehingga berujung koreksi yang signifikan. 

Pada saat ini, terlihat bahwa leverage masih belum naik secara signifikan bahkan dalam beberapa hari terakhir leverage sedang bergerak turun, menandakan semakin kecilnya potensi pergerakan pada saat ini mengikuti pergerakan April 2022. 

Grafik Harian BTCUSD

Jadi kesimpulannya potensi koreksi walau masih ada, saat ini masih terlihat kecil kemungkinannya yang membuat trader dan investor tidak perlu memiliki kekhawatiran yang berlebihan. 

Kemungkinan besar jika batas harga pada $42.000 berhasil di jaga dan Bitcoin tidak turun di bawah harga tersebut hingga pekan depan, ada kemungkinan harga akan lanjut naik ke daerah $47.000 hingga $51.000 yang merupakan target mayoritas analis di pasar saat ini. 

Tapi apa bila koreksi terjadi melewati $42.000 dan pekan ini tertutup di bawah harga tersebut, kemungkinan besar Bitcoin akan kembali turun ke daerah $36.000 hingga $30.000 memberi kesempatan untuk investor kembali membeli di harga yang murah. 

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Muhammad Syofri

Trader Forex dan Bitcoin yang sudah bergelut di bidang trading dari tahun 2013. Sering menulis artikel tentang blockchain, forex dan cryptocurrency.