CryptoHarian

Pengamat Pasar Kripto Beri Peringatan Terkait Pasar Kripto yang Bakal Runtuh

Cryptoharian – Analis sekaligus pengamat pasar aset kripto, Nicholas Merten yang dikenal dengan channel YouTube populernya DataDash, telah mengeluarkan peringatan kepada investor tentang potensi runtuhnya pasar kripto.

Ia mengatakan, usaha The Fed yang mencoba untuk merangsang pasar dengan mencetak uang bukanlah strategi yang baik. 

“Saya percaya bahwa langkah The Fed baru-baru ini untuk menaikkan suku bunga menunjukkan bahwa mereka tidak akan menyelamatkan pasar dalam waktu dekat,” ungkap Merten.

Melansir dari Channel Youtube-nya, Merten memperingatkan bahwa pasar kripto bakal menghadapi ujian penting. Jika gagal, maka konsekuensinya adalah total kapitalisasi pasar industri dapat mengalami kemunduran epik.

Selain itu, dia juga mengatakan pada saat ini pasar memasuki band resistance potensial, yang belum dilampaui sejak Januari. 

“Predikisi berikutnya bakal ada penurunan signifikan di pasar. Arah koreksi diproyeksi mencapai 85% dari tertinggi sepanjang masa, yang mana sudah dekat,” ujarnya.

Menurutnya, para trader untuk sementara ini harus bersabar karena pasar mencapai level support potensial untuk kapitalisasi pasar sebesar US$ 390 miliar.

Ia meyakini bahwasanya penurunan ini akan membantu menghilangkan kebisingan di ruang altcoin, dan memungkinkan investor untuk mencari pemimpin serta tren pasar baru. 

“Permainan jangka panjang membutuhkan kesabaran dan kemauan untuk menunggu pasar stabil sebelum melakukan investasi yang signifikan,” kata Merten.

Peringatan Merten kepada investor mungkin mengkhawatirkan. Namun, hal ini bukan pertama kalinya pasar kripto menghadapi kemunduran.

Seperti diketahui, pasar telah mengalami beberapa periode volatilitas dalam beberapa tahun terakhir, dengan harga berfluktuasi liar dalam waktu singkat. 

Baca Juga: Indikator Double Top Mungkin Terjadi di Bitcoin, Apa Artinya?

Meski begitu, banyak investor tetap bullish tentang potensi jangka panjang pasar. Bahkan beberapa pihak memprediksi bahwa total kapitalisasi pasar pada akhirnya bisa mencapai triliunan dolar.

Kendati demikian, ini bukan pertama kalinya Merten bersikap bearish. Dalam beberapa bulan terakhir ini, ia kerap mempublikasikan pendapatnya terkait penurunan pasar yang bakal terjadi dalam waktu dekat ini. 

Merten sebelumnya juga menyatakan keraguan tentang kemampuan Bitcoin untuk mempertahankan kisaran harga yang lebih tinggi daripada level saat ini. Menurutnya, Bitcoin bahkan mungkin tidak dapat “naik lebih tinggi”. 

“Sinyal awalnya adalah indikator risk-on yang menandakan bahwa altcoin seperti Ethereum berkinerja buruk terhadap Bitcoin. Ini menunjukkan bahwa arahnya kuat terhadap Bitcoin daripada ruang kript secara keseluruhan,” paparnya.  

Penyebab kekhawatiran terbesar, lanjutnya, adalah tren penurunan delta volume kumulatif (CVD). Ini terjadi setelah dua minggu aliran pesanan pasar, ada lebih banyak tekanan sisi beli ketika datang ke pesanan pasar daripada tekanan pesanan pasar sisi jual. 

Sebagai informasi, CVD digunakan untuk mengukur perubahan kumulatif dalam volume yang diperdagangkan oleh agresor jual versus agresor beli. Tren ini mengkhawatirkan, karena beberapa bulan tekanan sisi jual merah yang mendahului dua minggu ke atas.

Dirinya juga mengimbau para subscriber-nya untuk berhati-hati dalam strategi perdagangan mereka dan bersiap untuk potensi penurunan di pasar. Tidak hanya itu, Merten juga mendesak para trader untuk memperhatikan kinerja Bitcoin, karena ini adalah indikator utama pasar kripto yang lebih luas. 

“Bitcoin harus menembus level resistensi US$ 30.000 untuk menandakan akhir dari tren bearish saat ini. Sampai saat itu, pedagang harus berhati-hati terhadap potensi penurunan di pasar,” pungkas Merten.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Iqbal Maulana

Penulis yang senang mengamati pergerakan dan pertumbuhan cryptocurrency. Memiliki pengalaman dalam beberapa kategori penulisan termasuk sosial, teknologi, dan finansial. Senang mempelajari hal baru dan bertemu dengan orang baru.