CryptoHarian

Tahun 2019 Akan Menjadi Tahun Yang Besar Untuk Pasar Cryptocurrency

Tahun 2019 akan datang dalam waktu 2 minggu. Banyak investor cryptocurrency mengalihkan pandangan mereka ke tahun depan. Banyak sudah percaya bahwa harga Bitcoin tidak mungkin mendekati Rp 200 juta, seperti kata Tom Lee. Investor dan pecinta crypto sudah siap untuk meninggalkan tahun bearish (turun) ini dan menyambut tahun 2019 dengan senang, karena sudah banyak berita mengabarkan institusi keuangan akan masuk ke pasar cryptocurrency.

Pertanyaan besar bagi mereka adalah:

  1. Apa yang diharapkan pada 2019?
  2. Apakah situasinya akan berubah?sama?atau lebih buruk?
  3. Apakah Investasi sekarang adalah hal yang bagus?

Pertanyaan ini pasti sering ditanya-tanya oleh pemain cryptocurrency yang handal maupun pemula.

Apa yang diharapkan pada tahun 2019?

Banyak orang mempunyai harapan tinggi untuk tahun 2019, terutama di pasar Bitcoin. Cryptocurrency masih di fase pertumbuhan. Ada banyak yang harus mereka kerjakan untuk mencapai fase dewasa dan kestabilan. Tambahkan beberapa masalah lagi seperti tidak ada peraturan yang pasti, ketidakpercayaan yang datang dari investor institusi, hack, penipuan dan pencurian terus-menerus yang sudah terjadi dalam beberapa tahun ini. Tidak mengherankan apabila pasar anjlok.

Tidak hanya itu, volatilitas tinggi dan tidak ada kontrol yang nyata atas cryptocurrency, tren bullish yang terjadi di tahun 2017 membawa pasar cryptocurrency ke ketinggian yang tidak seharusnya tercapai pada tahun lalu, terlalu dini untuk pasar meroket tinggi. Oleh karena itu, beberapa analis mengklaim bahwa, apa yang kita rasakan sekarang (pasar crash), hanyalah upaya pasar untuk memperbaiki dirinya sendiri dan membawa crypto kembali ke tempat yang seharusnya.

Baca: 4 Alasan Kenapa Bitcoin Akan Naik Awal Tahun 2019?

Cryptocurrency maju dengan cepat, tetapi mereka harus ‘berjalan sebelum berlari’, mempertimbangkan bagaimana harga terus turun dalam tahun iini, banyak yang percaya bahwa koin yang masih bertahan sekarang akan meningkat sepanjang 2019.

Orang yang mengikuti berita cryptocurrency, pasti sadar dengan beberapa proyek yang akan muncul di tahun 2019. Walaupun mereka banyak ditunda pada tahun 2018, 2019 akan menjadi tahun yang besar untuk cryptocurrency, terutama Bitcoin. Dua proyek yang mungkin akan memulihkan harga BTC adalah Bakkt dan keputusan Bitcoin ETF oleh SEC.

Bulan lalu, ketika topic Bitcoin ETF sangat ramai dibicarakan, beberapa ahli memperkirakan bahwa 2018 terlalu awal untuk SEC memberikan keputusan tentang ini. SEC mungkin memberikan keputusannya pada tahun 2019, ini adalah yang paling cepat. Sementara itu, SEC terus menolak aplikasi atau mendorong keputusan untuk sekian lamanya.

Keputusan itu ditunda lagi ke 27 Februari 2019. Apabila Bitcoin ETF disetujui oleh SEC, maka ada perubahan yang sangat besar di dunia cryptocurrency, Investor institusional diharapkan untuk akhirnya bergabung ke pasar pada saat itu karena resiko kehilangan dana karena penipuan akan berakhir. Hal ini disebabkan oleh fakta bahwa mereka tidak lagi dipaksa untuk benar-benar memiliki crypto untuk berinvestasi di dalamnya.

Investor tidak takut dengan volatilitas, tetapi mereka takut dengan masalah keamanan. Jika masalah ini ditangani, maka kekhawatiran mereka akan berkurang secara signifikan.

Perusahaan besar seperti Microsoft dan Starbucks mendukung proyek tersebut. Referensi dari mereka akan membuat perusahaan besar lainnya untuk mempertimbangkan pendirian mereka terhadap cryptocurrency. Peluncuran Bakkt juga berarti bahwa cryptocurrency akan selangkah lebih dekat dengan penggunaan mainstream.

Memang, ada banyak hal yang bisa diharapkan di 2019, dan perubahan besar akan datang. Skeptis selalu siap untuk membantah, optimis tetap bersemangat, karena perubahan yang akan datang akan mengubah posisi crypto di dunia.

Baca: Tren Cryptocurrency Yang Anda Harus Ketahui Tahun 2019

Disclaimer: Artikel ini hanya sudut pandang dari penulis dan penulis bukan penasihat keuangan. Anda harus melakukan pengecekan yang lebih detil sebelum melakukan investasi di pasar Bitcoin atau cryptocurrency.

 

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis

Add comment