CryptoHarian

Seorang Analis Ungkap Kekhawatiran Akan Potensi Resiko dari Persetujuan Bitcoin ETF

Cryptoharian – Hingga detik ini, investor aset digital Bitcoin (BTC) masih menantikan momen disetujuinya pengajuan proposal Bitcoin Spot ETF oleh BlackRock kepada Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika (SEC).

Namun tidak bagi seorang analis bernama Toni Ghinea, yang mengungkapkan kekhawatiran akan potensi resiko dari persetujuan Bitcoin ETF ini, terutama dampaknya pada pergerakan harga Bitcoin. 

Dalam pernyataannya di platform X, Ghinea mengatakan bahwa secara historis, setiap persetujuan ETF diikuti oleh lonjakan harga Bitcoin. Ini merupakan sebuah tren yang teramati pada tahun 2021.

Akan tetapi, ada kegelisahan dari dirinya yang muncul saat ini mengenai apakah sejarah dapat terulang dan menyebabkan potensi volatilitas pasar.

“Setiap kali ETF disetujui. BTC naik ke puncak. Itulah yang terjadi pada tahun 2021 lalu, dan bisa saja terulang kembali kali ini,” ungkap Ghinea.

Ghinea menunjukkan bahwa BlackRock, secara aktif mempromosikan mata uang kripto.

Hal ini pun memunculkan pertanyaan tentang konsekuensi potensial dari promosi tersebut. Potensi resiko dari persetujuan Bitcoin ETF ini, muncul dari keyakinan bahwa minat institusional yang meningkat, terutama dari pemain besar seperti BlackRock kemungkinan tidak secara otomatis menjadi sinyal bullish untuk Bitcoin.

Berita Bitcoin: The Fed Diprediksi Pivot, Anthony Scaramucci Klaim Kripto Utama Akan Meroket

“Blackrock mempromosikan terlalu banyak kripto. Itu bukan sinyal bullish. Mengapa institusi membeli dari ritel?,” ujarnya.

Menurutnya, institusi mungkin tidak mengikuti jejak pasar ritel dalam berinvestasi di mata uang kripto. Sebaliknya, Ghinea mengindikasikan bahwa institusi dapat memanfaatkan pasar berjangka di Chicago Mercantile Exchange (CME) untuk membentuk posisi jual.

Tone unggahan Twitter Ghinea sekilas menunjukkan tingkat skeptisisme tentang motif di balik keterlibatan institusional dalam ruang kripto. Sementara persetujuan ETF secara historis terkait dengan pergerakan harga positif untuk Bitcoin, Ghinea memperingatkan bahwa kali ini akan ada potensi resiko dari persetujuan ETF, lantaran promosi BlackRock terhadap kripto dianggap tidak masuk akal.

“Mereka tidak akan membeli dari retail. Mereka hanya akan memanfaatkan peluang shorting di CME. Saya hanya berbagi fakta saja,” pungkas Ghinea.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Muhammad Syofri

Trader Forex dan Bitcoin yang sudah bergelut di bidang trading dari tahun 2013. Sering menulis artikel tentang blockchain, forex dan cryptocurrency.