CryptoHarian

Investor Institusi: Bitcoin Bakal Merana

Sejak anjlok per tanggal 24 Januari kemarin, harga Bitcoin mulai stabil kembali. Tapi, analis prediksi investor BTC bakal merana karena harganya yang jatuh – meski ada peluang bagus untuk kenaikan harga yang signifikan dalam beberapa bulan ke depan. 

Analis tekhnikal Fundstrat, Mark Newton memberi peringatan kepada investor Bitcoin, bahwa aset crypto terbesar ini bisa sangat terpuruk dalam beberapa bulan ke depan.

Menurutnya, harga Bitcoin yang mulai stabil sekarang ini masih terlalu dini untuk menandakan dimulainya rally – ada peningkatan mingguan sebesar 18%.

“Bounce back kecil dalam dua minggu terakhir ini masih sangat prematur untuk menandakan dimulainya rally jangka panjang,” kata Newton.

Dia juga menyampaikan, jika harga Bitcoin sudah melebihi $40K, maka hal itu baru menjadi pertanda penting untuk dimulainya bullish. Sementara, penolakan di harga $35K sekarang ini baru akan menguji harga $32K.

Baca Juga: Prediksi Harga 4 Februari WRX, HT dan BNB

Baca Juga: Antisipasi Bitcoin Bounce Back ke $55K, Investor Borong Bitcoin

“Sampai harga harian melampaui $40K, itu masih dalam pola menukik ke bawah, dan sulit mengesampingkan kelemahan lebih lanjut secara teknis,” kata Newton.

CEO Galaxy Investment, Novogratz, menilai bahwa sikap Fed sebelumnya telah menciptakan ‘asset bubble’ karena melihat lonjakan asset crypto. Padahal, berbagai pasar mengalami penurunan.

Novogratz percaya bahwa pasar crypto sudah sangat terpuruk – mengingat harga aset crypto terbesar telah turun hinga 50-70%.

Dia juga memprediksikan bahwa tahun 2022 akan menjadi tahun yang sulit untuk pasar.

Terlihat dari kepanikan orang-orang dalam menjual aset pada minggu-minggu awal tahun ini. Menurut Novogratz, pasar ekuitas akan terus mengalami masa sulit sampai 3-4 bulan ke depan.

Sedangkan investor dan analis CredibleCrypto, banyak yang mengharapkan penolakan di harga $40K – $44K agar harga bertahan di $30K – $32K.

Menurut tim Cryptoharian, harga Bitcoin sudah stabil diantara $35.000-$37.000, yang menunjukkan kekuatan untuk Bitcoin.

Jika tidak ada FUD, kemungkinan besar Bitcoin bisa menembusa $41.000 dalam waktu dekat.

Bulan Maret adalah penentuan BTC akan naik atau tidak sampai FOMC meeting berikutnya.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Septiady

Penggemar Cryptocurrency dan Mengembangkan Bisnis di Internet dan Percaya Bahwa Informasi Harus Disebarluaskan Secara Transparan. Tidur, Makan dan Tulis