CryptoHarian

Berapa Cardano (ADA) Yang Anda Perlu Untuk Menjadi Milyuner?

Cryptoharian – Cardano (ADA), merupakan salah satu aset dengan banyak inovasi dan termasuk dalam top 10 dalam mata uang kripto. Dari sekian banyak hodler, masih ada banyak yang harus diperhatikan dalam lima tahun kedepan terkait masa depan aset ADA. 

Seorang mentor kripto sekaligus advokat dari Cardano, dalam Channel Youtube Altcoin Daily mengatakan bahwa masih banyak yang harus diperhatikan oleh para pemegang atau hodler aset ADA dalam beberapa waktu kedepan. 

“Saya pikir kita akan mulai melihat lebih banyak insentif di bagian depan node, bagi mereka yang mengoperasikan node atau menyimpan ADA mereka dan membiarkannya di sana, untuk menyerap lebih banyak kapitalisasi pasar atau lebih banyak pasokan yang akan memengaruhi kapitalisasi pasar,” ungkap Appleton.

Appleton menegaskan, bahwa periode ini kemungkinan adalah pasar bear terakhir yang akan terjadi selama satu dekade atau lebih. Pasalnya, banyak terjadi perubahan signifikan yang terjadi saat ini, dibarengi dengan pembangunan teknologi masif.

Sementara itu, berapa banyak ADA yang dibutuhkan seseorang untuk menjadi milyuner? Menanggapi hal ini, Appleton menuturkan bahwa angka yang dibutuhkan adalah 100.000 atau 150.000 koin ADA. Hal ini, didasari oleh prediksi bull peak kedepan, dan dua siklus pasar sebelumnya.

“Saya sudah lihat sendiri dan mungkin banyak orang juga, saya akan mengatakan bahwa untuk menjadi milyuner maka pemegang aset harus memiliki 100.000 atau 150.000 ADA,” ujarnya.

Baca Juga: Tuntut Pengembalian Dana, Co-Founder Gemini Exchanges Layangkan Surat Terbuka untuk DCG

Baca Juga: Analis Beberkan Probabilitas Posisi Support Bitcoin di Awal Tahun

Menurutnya, jika kita berbicara soal ADA, artinya bukanlah kemana harganya akan bergerak namun soal bagaimana seorang hodler mulai merasa nyaman untuk menjual beberapa dan mengambil keuntungan. Dirinya juga menyampaikan bahwa ada target pada tahun 2024 terkait kepemilikannya akan aset ADA, dan 2025 dia yakin bahwa ADA akan melonjak.

“Saya sudah merencanakan kepemilikan asetku pada tahun 2024 nanti, dan semua pasti akan membaik di tahun 2025,” pungkas Appleton.

Sebagai informasi, Appleton merupakan orang yang menggemari dan memiliki ketertarikan tinggi pada aset kripto, khususnya ADA. Hal ini, dibuktikan dengan salah satu video di channel pribadinya, yakni The Crypto Crow dimana ia mengaku memiliki 15.000 koin.

“Saya melihat banyak orang yang terhubung dengan kripto, dan saya juga ingin seperti itu. Setelah belajar dan mendalami ilmu, saya menemukan aset yang cocok dengan saya. Saya ingin tumbuh bersama aset itu, yang bernama Cardano,” kata Appleton.

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Iqbal Maulana

Penulis yang senang mengamati pergerakan dan pertumbuhan cryptocurrency. Memiliki pengalaman dalam beberapa kategori penulisan termasuk sosial, teknologi, dan finansial. Senang mempelajari hal baru dan bertemu dengan orang baru.