CryptoHarian

Seorang Trader Yakin Bitcoin Akan ke US$68.000, Simak Analisanya!

Cryptoharian – Bitcoin (BTC) yang masih stagnan di kisaran angka US$ 24.000, memunculkan perdebatan lama nan hebat antara potensi bull atau bear market.

Bagi mereka yang pro bullish, optimisme berakhirnya bearish adalah titik dimana FTX runtuh. Sedangkan mereka yang pro bearish, melihat penurunan masih akan terjadi dengan banyaknya hal yang akan datang, terutama intervensi dari Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Amerika Serikat pada aset kripto.

Terkait analisa pasar, seorang trader kripto dengan nama Twitter @blockchaindbb, yang mempunyai 146 ribu followers, hari ini membagikan postingan, yang menunjukkan bahwasanya harga BTC bakal kembali meraih All Time High (ATH). 

Dari grafik yang ia posting, terlihat bahwa harga Bitcoin bisa saja mengalami koreksi disekitar US$ 22.000, kemudian naik hingga angka US$ 31.000.

Dari sana, koreksi bakal terjadi dan kembali pada level US$ 24.000. Namun, setelah itu akan menyusul kenaikan pada level US$ 50.000, dilanjutkan dengan penurunan tipis dan meraih angka US$ 69.000.

“Ini adalah perkiraan saya dalam beberapan bulan kedepan sebelum halving. Namun, BTC masih berpotensi turun lagi hingga US$ 17.000 dan US$ 20.000,” ungkap blockchaindbb.

Hal yang membuatnya lebih yakin, adalah ia sudah memprediksi pergerakkan harga Bitcoin. Pada tahun 2021 lalu dirinya mengambil posisi short pada harga US$ 55.000. Kemudian, ia mengambil posisi long pada di tahun yang sama pada bulan Juli saat BTC menyentuh US$ 28.000. 

Berita Bitcoin: Level Bitcoin Penting Yang Harus Diketahui Saat BTC Mencapai US$24.600

“Kemudian saya ambil posisi short lagi di angka US$ 65.000 pada tahun 2022, dan mengambil posisi long di level US$ 16.800,” ujarnya.

Sementara itu, Rekt Capital pun turut membagikan prediksinya dalam cuitan baru. Dalam gambarannya, BTC yang saat ini berada di level US$ 24.572 pada hari Minggu (19/2/2023) mungkin akan mendapatkan kenaikan yang signifikan seperti siklus sebelumnya.

Kenaikan akan terjadi jika Bitcoin bisa naik lebih dari garis hitam resistensi dan menjadikan support pada harga tersebut.

Selain itu, peneliti pasar Rager menyatakan bahwa di level ini, BTC bisa menguji ulang harga tertinggi. Menurutnya, grafik jangka waktu 4 Jam terlihat solid dengan penutupan yang bagus di atas kisaran sebelumnya US$ 23.900.

Baca Juga: Target Harga Polkadot, GRT, AVAX, FTM, WAVES, APTOS dan Moonriver Menurut Rekt Capital Premium

“Perlu diperhatikan dengan seksama, jangan terlalu bersemangat. Mungkin akan ada kemunduran kecil sebelum lebih banyak profit,” pungkas Rager. 

Disclaimer: Semua konten yang diterbitkan di website Cryptoharian.com ditujukan sarana informatif. Seluruh artikel yang telah tayang di Cryptoharian bukan nasihat investasi atau saran trading.

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi pada mata uang kripto, senantiasa lakukan riset karena kripto adalah aset volatil dan berisiko tinggi. Cryptoharian tidak bertanggung jawab atas kerugian maupun keuntungan anda.

Iqbal Maulana

Penulis yang senang mengamati pergerakan dan pertumbuhan cryptocurrency. Memiliki pengalaman dalam beberapa kategori penulisan termasuk sosial, teknologi, dan finansial. Senang mempelajari hal baru dan bertemu dengan orang baru.